Bisnis.com, JAKARTA - Besok, umat muslim akan mulai menjalankan ibadah puasa ramadan hari pertama.
Temtunya, semua orang ingin menjalankan puasa dengan sehat dan lancar.
Bagi kategori tertentu seperti komorbid dan juga lansia harus lebih memperhatikan lagi pelaksanaan puasanya.
Profesor Zubairi Djoerban membagikan tips puasa untuk lansia agar sehat dan nyaman selama sebulan penuh berikut ini :
- Hindari makanan tinggi gula dan garam yang menyebabkan mudah lelah.
- Kurangi kafein yang menyebabkan buang air kecil lebih banyak sehingga berisiko dehidrasi.
- Makan camilan bergizi seperti kurma, yoghurt tanpa pemanis, dan kacang badam.
Tetap olahraga. Tidak bergerak malah bikin lesu.
Jangan sekali makan langsung besar. Makan dua-tiga kali dalam porsi kecil.
Tidur cukup. Kurang tidur memengaruhi sensitivitas tubuh terhadap insulin, menyebabkan kadar gula darah sulit dikendalikan.
Jangan manja.