Poster film KKN di Desa Penari/MD Pictures
Entertainment

Sering Kehabisan Tiket Bioskop? Ini Cara Memesan Tiket Film KKN di Desa Penari Online

Anshary Madya Sukma
Selasa, 17 Mei 2022 - 12:32
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Film KKN di Desa Penari terus menjadi pembicaraan hangat di dunia maya. Pasalnya, hari demi hari popularitas film ini terus meningkat dan bahkan tercatat 6 juta penonton sudah melihat film ini.

Tak berhenti disitu, film yang lahir dari thread Twitter dari akun @SimpleM81378523 menjadi urutan pertama dalam opening box office bioskop Malaysia dan mengalahkan rilisan studio Marvel, Dr. Strange Multiverse of Madness. Hal itu, disampaikan akun @Bicaraboxoffice pada quote tweet yang memperlihatkan daftar opening box office bioskop Malaysia.

“Ternyata tak hanya di Indonesia, di Malaysia pun KKN di Desa Penari berhasil menaklukkan DOCTOR STRANGE IN THE MULTIVERSE OF MADNESS” tulis @Bicaraboxoffice.

Sementara itu, popularitas film KKN di desa penari seakan tak ada habisnya di Indonesia, karena ada saja yang sering kehabisan tiket saat hendak memesan langsung ke bioskop.

Nah, untuk itu Anda dianjurkan memesan tiket melalui Online, caranya cukup mudah karena cukup mengunduh aplikasi yang mendukung pembelian tiket secara online dari mulai TIX ID hingga aplikasi belanja Shopee.

Simak! Berikut ini cara melakukan pemesanan tiket film KKN di Desa Penari secara online:

TIX ID untuk Bioskop CGV dan Cinema 21:

1. Download aplikasi TIX ID di Google Play atau App Store. 

2. Buka aplikasi TIX ID dan lakukan Login/Daftar pada aplikasi. 

3. Setelah itu pilih lokasi kota Anda menonton.

4. Lalu pilih film “KKN di Desa Penari”. 

5. Pilih juga waktu, tanggal, dan lokasi bioskop. 

6. Klik Beli Tiket dan tentukan jumlah dan posisi kursi bioskop.  

7. Pilih Ringkasan Order dan Cek kembali tiket bioskop, lalu klik “Bayar Sekarang”.

8. Masukkan nomor terdaftar di DANA yang memiliki saldo. 

9. Masukkan PIN DANA.

10. Terakhir, Klik “Bayar”.


Gotix untuk bioskop CGV dan Cinepolis 

1. Unduh aplikasi Gojek di Google Play Store atau App Store. 

2. Buka aplikasi Gojek.

3. Login/Daftar ke akun. Klik menu lain lalu scroll layar hingga melihat GoTix di halaman utama. 

4. Pilih  “KKN di Desa Penari” dan Klik “Buy Ticket”.

5. Pilih hari, jam, dan lokasi bioskop. 

6. Tentukan jumlah dan posisi kursi menonton

7. Klik “Continue”. 

8. Pilih metode pembayaran yang tersedia. 

9. Klik “Order”. 

10. Terakhir, Bukti e-tiket akan dikirim. 


Cara beli tiket film KKN di Desa Penari via CGV Cinemas

1. Unduh aplikasi CGV CINEMAS di Google Play Store atau App Store. 

2. Login ke akun CGV CINEMAS atau lakukan registrasi terlebih dahulu untuk yang belum mempunyai akun CGV CINEMA.

3. Pilih lokasi Cinema yang ingin kamu kunjungi.

4. Pilih film “KKN di Desa Penari” beserta dengan jam tayangnya.

5. Pilih jumlah & posisi kursi yang kamu inginkan.

6. Pilih metode pembayaran dan masukkan informasi yang diperlukan.

7. Setelah melakukan pembayaran, kamu akan menerima email berupa Booking ID beserta Pass Key.

8. Kamu bisa mengambil tiket kamu pada mesin self ticketing yang tersedia di CGV CINEMAS


M-Tix XXI 

1. Buka situs atau aplikasi Cinema 21 www.21cineplex.com 

2. Pilih film “KKN di Desa Penari” dan lokasi bioskop tempat menonton yang diinginkan 

3. Pilih tanggal, jam tayang, dan jumlah tiket yang ingin dibeli

4. Ketika denah muncul, pilih kursi yang diinginkan 

5. Setelah memilih kursi yang diinginkan klik “Confirm Order”

6. Periksa kembali detail pembelian sebelum membayar Masukkan PIN dan klik “Buy Ticket”

7. Tiket berhasil dibeli dan konfirmasi dikirimkan ke email yang terdaftar. 

8. Setelah menerima QR, scan di mesin M-Tix yang tersedia di lokasi bioskop dan tukarkan menjadi tiket fisik.


Shopee untuk Bioskop CGV

1. Buka aplikasi Shopee dan di halaman awal aplikasi, pilih menu “Pulsa, Tagihan, & Hiburan”. 

2. Selanjutnya, scroll ke bawah hingga menemukan kolom hiburan, lalu pilih “Bioskop”. 

3. Pastikan lokasi telah diatur sesuai dengan tempat domisili Anda.

4. Pilih tiket film “KKN di Desa Penari”.

5. Kemudian, aplikasi Shopee akan menyajikan daftar bioskop CGV yang menayangkan film tersebut.

6. Pilih bioskop CGV yang Anda inginkan.

7. Pilih jam dan tanggal untuk menonton film tersebut. 

8. Pilih kursi di bioskop yang tengah tersedia dengan warna kursi berwarna kuning, lalu klik “Konfirmasi Kursi”

9. Lengkapi informasi kontak pemesan, seperti alamat e-mail dan nomor telepon aktif Setelah itu, klik opsi “Checkout” dan pilih metode pembayaran

10. Pembayaran pemesanan tiket bisa lewat transfer bank atau ShopeePay 

11. Terakhir, klik opsi “Bayar Sekarang” dan selesaikan pembayaran sesuai dengan metode yang dipilih.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro