Kenali Manfaat Mengkudu hingga Cara Mengolahnya - Freepik
Health

Kenali Manfaat Mengkudu Bagi Kesehatan hingga Cara Mengolahnya

Nuraini
Senin, 13 Februari 2023 - 18:54
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mengkudu sebenarnya buah yang rasanya tidak enak dan aromanya cukup tajam. Akan tetapi, manfaat mengkudu untuk kesehatan sudah tidak perlu diragukan lagi.

Bahkan, kandungan nutrisi dan senyawa aktif dalam buah ini juga sangat beragam.

Pada kesempatan kali ini, kita akan mengulas seputar kandungan, manfaat, efek samping, hingga cara mengolahnya. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Kandungan mengkudu

Buah mengkudu diketahui mengandung nutrisi seperti; karbohidrat, protein, gula, biotin, folat, kalium, kalsium, magnesium, vitamin C, dan vitamin E. Selain itu, mengkudu juga mengandung senyawa antioksidan seperti saponin dan flavonoid.

Tak hanya itu, mengkudu juga memiliki sifat anti radang dan anti bakteri yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Manfaat buah mengkudu untuk kesehatan

Berbagai nutrisi dan senyawa aktif dalam mengkudu membuat buah ini mempunyai banyak manfaat. Adapun beberapa manfaat buah mengkudu, seperti berikut;

1. Membantu menurunkan kolesterol jahat

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari University of Illinois College of Medicine menyebutkan bahwa konsumsi jus mengkudu selama sebulan bisa mengurangi kolesterol jahat dan kolesterol LDL pada perokok. Akan tetapi, hasil penelitian ini tidak bisa digeneralisasi pada semua orang.

2. Meningkatkan daya tahan tubuh

Manfaat mengkudu untuk kesehatan juga bisa menjaga daya tahan tubuh. Manfaat ini diperoleh dari kandungan vitamin C yang ada dalam buah ini.

Vitamin tersebut bisa melindungi sel dari kerusakan akibat paparan radikal bebas. Selain itu, buah mengkudu juga mengandung antioksidan yang bisa meningkatkan kemampuan tubuh dalam melawan penyakit.

3. Membantu mengatasi demam

Daun mengkudu sudah sejak dahulu dikenal sebagai obat demam. Biasanya daun mengkudu diambil airnya atau diolah terlebih dahulu sebelum dikonsumsi. Meskipun demikian, belum ada penelitian yang membuktikan manfaat ini. Maka dari itu, berhati-hatilah saat konsumsi mengkudu untuk meredakan demam.

4. Mengontrol gula darah

Buah mengkudu diketahui bisa menurunkan gula darah dan menjaga gula darah tetap stabil. Manfaat ini bisa mencegah penyakit diabetes tipe 2 dan memelihara kesehatan tubuh.

5. Mengontrol berat badan

Buah mengkudu juga diketahui bisa meningkatkan metabolisme tubuh sehingga bisa mengontrol berat badan. Sebuah penelitian bahkan menyebutkan bahwa konsumsi mengkudu yang diimbangi dengan gaya hidup sehat bisa mencegah obesitas.

6. Menghilangkan rasa sakit

Manfaat buah mengkudu lainnya yaitu bisa menghilangkan rasa sakit akibat penyakit artritis. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa penderita penyakit artritis berkurang signifikan setelah mengkonsumsi 15 ml jus mengkudu dua kali sehari selama satu bulan.

7. Menyembuhkan jerawat

Manfaat buah mengkudu untuk wajah diketahui bisa menyembuhkan jerawat. Manfaat ini didapatkan dari sifat anti inflamasi, anti bakteri, dan anti virus. Selain itu, vitamin C dalam mengkudu juga bisa melawan radikal bebas yang menyebabkan kerusakan sel.

Efek samping mengkudu

Meskipun memiliki banyak manfaat, konsumsi buah mengkudu juga bisa menimbulkan efek samping kurang baik untuk tubuh. Berikut beberapa efek samping mengkudu yang perlu diwaspadai.

  • Menyebabkan gangguan pada ginjal dan organ hati.
  • Membuat tubuh kelebihan kalium pada seseorang yang sedang mengkonsumsi obat penurun darah tinggi.
  • Menurunkan efektivitas obat yang berfungsi mencegah penggumpalan darah.

Cara mengolah buah mengkudu

Manfaat buah mengkudu bisa didapatkan apabila diolah dengan baik. Buah ini ternyata bisa diolah menjadi minuman maupun makanan sehat bersama sayur dan buah lainnya.

Selain itu, mengkudu juga bisa diolah menjadi masker wajah yang membuat kulit wajah semakin sehat dan terhindar dari jerawat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nuraini
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro