Durian Musang King/istimewa
Kuliner

Mencicipi Legitnya Durian Musang King Asli Malaysia di Gadog Farm Bogor

Arlina Laras
Rabu, 5 April 2023 - 08:56
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Libur lebaran memang menjadi momen yang tepat untuk menjelajahi beragam kuliner. Tak bisa dipungkiri, salah satu makanan yang banyak dicari adalah durian

Salah satu jenis durian yang sangat terkenal dan populer di sejumlah pecinta makanan eksotis adalah Durian Musang King asal Malaysia. 

Rasanya yang manis, lembut serta punya aroma yang khas dan kuat, membuat banyak turis asing rela datang ke Malaysia hanya untuk mencicipi rasa durian ini.

Jika dulu durian musang king hanya bisa ditemukan di Malaysia, namun kini budidaya durian musang king telah berhasil dilakukan di Indonesia, tepatnya di Gadog Farm yang terletak di Desa Sukakarya, Gadog, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Di sini, Gadog Farm menyajikan budidaya Musang King berbasis eduwisata, yang menjual hasil pertaniannya secara langsung di Hortikul Coffee. Jadi selain berbelanja, para pengunjung juga bisa belajar budidaya durian bersama ahlinya. 

Windiartaji, Grower Specialist Durian Gadog Farm mengatakan proses budidaya durian musang king sendiri membutuhkan kesabaran dan ketelitian yang tinggi. Salah satu penunjang agar mendapatkan hasil buah yang maksimal yaitu dengan cara memilih bibit unggul ketika budidaya durian Musang King. 

“Gadog Farm itu beli bibit langsung di Malaysia biar kualitas buah yang dihasilkannya maksimal,” jelasnya (03/4/2023). 

Perbedaan iklim dan kondisi tanah antara Malaysia dan Indonesia juga menjadi faktor yang diperhatikan. Menurutnya, untuk bisa menghasilkan rasa dan tekstur durian musang king yang sama seperti Malaysia, maka dalam budidayanya Musang King harus disilangkan dengan durian jenis lain seperti Montong, Ochee, dan D24.

“Artinya Musang King di Bogor ini tidak akan mempengaruhi rasa karena efek Xenianya rendah sekali. Jadi walaupun disilangkan dengan Montong atau Ochee tetap rasa Musang King yang khas,” ucapnya. 

Xenia sendiri adalah fenomena perkawinan siang antara dua atau lebih varietas tanamaman yang menghasilkan efek pada sifat buah yang dihasilkan, mulai dari rasa buah, ukuran, bentuk, warna, dan kandungan nutrisi. 

Windiartaji menambahkan perawatan dan pemupukan yang tepat juga dibutuhkan agar durian musang king dapat tumbuh dengan baik dan menghasilkan buah yang berkualitas. 

Pupuk dengan kandungan amino di Gadog Farm sangat diperlukan guna memunculkan bunga, pembungaan , pengisian buah, dan buah itu sendiri. 

“Durian Musang King di Gadog Farm pakai pupuk Bestico Soil Booster (BSB) dari Biocycle. Bestico itu mempunyai asam amino dan fitohormon di dalamnya, jadi bagus ketika digunakan ke tanah karena dibutuhkan dalam pembungaan, pembentukan pentil buah, sampai pengisian awal. Bestico ini sangat membantu dalam pertumbuhan durian, jadi disarankan untuk selalu digunakan ketika budidaya tanaman,” lanjutnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Head Sales dan Marketing PT Bio Cycle Indo Yohanes Teguh Wijaya yang mengatakan pupuk Bestico sangat diperlukan untuk pertumbuhan tanaman, karena terdiri dari berbagai jenis mikroorganisme bermanfaat serta fitohormon. 

“Bestico yang diproduksi PT Bio Cycle Indo ini memang cocok untuk diaplikasikan ke beberapa tanaman. Tidak hanya untuk tanaman durian, tapi juga bisa untuk buah-buahan, sayur-sayuran, tanaman hias, dan tanaman biofarmaka,” katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro