Bisnis.com, JAKARTA - Mudik merupakan momen yang dinanti-nanti oleh para perantau untuk kembali ke kampung halamannya dan merayakan Lebaran bersama keluarga.
Melakukan perjalan mudik memakan waktu yang cukup lama untuk sampai ke kampung halaman. Perjalanan yang lama ini dapat membuat para pemudik menjadi bosan dan jenuh. Para pemudik biasanya mendengarkan musik untuk menghilangkan kejenuhannya saat di perjalanan.
Mendengarkan lagu selama perjalanan mudik menjadi salah satu cara paling mudah untuk menghilangkan kebosanan dan juga menghilangkan rasa ngantuk yang datang secara terus menerus.
Musik yang didengarkan dapat membuat para pemudik menjadi lebih tenang, enjoy dan menikmati perjalanannya. Lantas lagu-lagu apa yang dapat didengarkan saat perjalanan mudik?
Berikut daftar rekomendasi lagu saat melakukan perjalanan mudik:
1. Ungu- selamat Lebaran
Lagu yang telah dirilis oleh band Ungu pada tahun 2012 ini menjadi salah satu lagu religi yang menceritakan tentang lebaran. Lagu ini cocok untuk menemani perjalanan mudik Anda untuk merayakan lebaran bersama keluarga.
2. Gigi- Raihlah Kemenangan
Lagu yang dirilis oleh Gigi ini merupakan lagu dengan album religi yang menceritakan mengenai momen ramadan. Raihlah kemenangan ini kerap kali menjadi lagu yang sering diputar saat lebaran. Untuk itu lagu ini cocok untuk didengarkan saat perjalanan mudik untuk menghilangkan kejenuhan.
3. Opick- Assalamualaikum
Opick merilis lagu Assalamualaikum pada tahun 2005 yang lalu. Lagu ini masuk kedalam album istighfar yang menjadi salah satu lagu yang paling sering diputar saat menjelang lebaran telah tiba. Lagu ini cocok untuk didengarkan ketika sedang mudik saat menjelang Lebaran.
4. Project Pop- Selamat Lebaran
Project pop merilis lagu selamat lebaran yang merupakan lagu legendaris milik Ismail Marzuki. Lagu ini merupakan lagu yang menceritakan mengenai hari lebaran dan mengucapkan selamat lebaran kepada sesama.
5. Tulus- Hati hati di jalan
Lagu hati-hati di jalan merupakan salah satu single dalam album baru Tulus yaitu Manusia. Lagu ini menceritakan momen bimbang yang dilalui seseorang setelah menjalani pengalaman cinta yang tak sesuai. Selain itu lagu ini mengandung pesan yaitu hati-hati di jalan yang artinya hati-hati dijalan walaupun sudah tidak bersama kembali. Lagu ini sangat cocok untuk menemani saat melakukan perjalanan mudik.
6. Ebiet G Ade - Camellia
Lagu ini menceritakan tentang seorang wanita yang dipuja dan dirindu. Lagu ini cocok untuk didengarkan saat mudik lebaran yang mungkin merindukan sosok seorang wanita yaitu ibu dan kekasih nya saat berada jauh dari kampung halamannya.
7. Float - Pulang
Lagu pulang ini merupakan salah satu lagu dalam album Music For 3 Hari Untuk Selamanya, yang dirilis pada tahun 2007. Lagu ini menceritakan tentang dirinya yang ingin kembali pulang karena merasakan rindu yang teramat dalam.
8. Jeremy Zucker - Comethru
Lagu ini cocok untuk kaum milenial, pasalnya lagu ini memberikan musik jazz yang membuat enjoy para pendengarnya. Lagu ini menceritakan mengenai sosok yang kelelahan terhadap dunia dan membutuhkan pasangannya untuk datang kepadanya. Lagu ini cocok untuk menemani mudik karena lagu ini memberikan musik jazz yang ikut membuat tubuh jadi berjoget-joget ringan.
9. Ipang- Sahabat Kecil
Lagu ini merupakan OST lagu laskar pelangi. Lagu ini menceritakan mengenai para sahabat semasa kecilnya. Lagu ini cocok untuk didengarkan ketika mudik karena mengingatkan tentang sahabat di kampung halaman yang akan segera bertemu kembali saat lebaran.
10. Silampukau - Lagu Rantau
Silampukau menceritakan tentang seorang perantau yang memiliki kepribadian sederhana, jujur sekaligus kejam. Pada lagu ini terdapat lirik yang memiliki arti cukup dalam pada awal lagu yaitu “waktu memang jahanam”, “kota kelewat kejam”, “dan pekerjaan menyita harapan”. Lagu ini cocok untuk didengarkan saat oleh perantau yang sedang melakukan perjalanan mudik ke kampung halamannya.