Ilustrasi air lemon atau lemon infused water/Medicine.net
Health

12 Makanan yang Bisa Menurunkan Suhu Tubuh Secara Alami

Maretha Uli
Senin, 31 Juli 2023 - 15:57
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Suhu di bumi dalam beberapa tahun terakhir semakin meningkat. Fenomena heatwave atau gelombang panas di berbagai belahan dunia dan pemanasan global turut berdampak bagi Indonesia.

Selain itu, berdasarkan laporan Center for Climate and Energy Solutions (C2ES), bulan Juli juga tercatat sebagai bulan terpanas pada tahun ini, bahkan sepanjang sejarah. Maka wajar, jika banyak orang mengeluhkan panasnya suhu akhir-akhir ini.

Untuk mengatasi panas, hal yang umum dilakukan adalah berteduh di dalam ruangan berpendingin atau mengonsumsi makanan dan minuman dingin.

Makanan dan minuman dingin memang menjadi pelepas dahaga yang cocok saat merasa panas. Namun, selain makanan dan minuman bersuhu dingin ada bahan makanan yang juga bermanfaat untuk menurunkan suhu tubuh secara alami tanpa perlu didinginkan terlebih dahulu.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah makanan yang bisa menurunkan suhu tubuh secara alami:

1. Air Kelapa

Air kelapa muda adalah minuman yang sering dikonsumsi saat cuaca panas karena kesegaran dan rasanya yang manis alami. Kelapa memiliki efek mendinginkan alami dan bisa menghidrasi tubuh dengan baik. Daging buah kelapa juga mengandung serat yang bagus untuk pencernaan.

2. Buttermilk

Buttermilk adalah “susu” yang tersisa dari pengadukan mentega. Buttermilk terbentuk karena adanya proses fermentasi alami dalam pengolahan mentega. Tekstur buttermilk lebih kental dari susu biasa. Karena fermentasi, buttermilk mengandung probiotik dan mineral yang bisa menjaga tubuh tetap dingin. Minum buttermilk secara rutin bisa menurunkan suhu tubuh dan mempertahankan energi.

3. Lidah Buaya

Lidah buaya sudah banyak digunakan sebagai pendingin tubuh, salah satunya pada produk perawatan kulit. Gel lidah buaya bisa diaplikasikan pada kulit secara langsung untuk mendapatkan sensasi dingin. Lidah buaya juga bisa dikonsumsi dengan cara dicampurkan pada minuman.

4. Mint

Mint biasanya dikonsumsi sebagai pelengkap berbagai jenis makanan dan minuman. Mint berkhasiat untuk menetralkan panas tubuh dan memberikan efek dingin. Mint bisa dinikmati bersama air lemon sebagai minuman yang menyegarkan atau dijadikan teh.

5. Semangka

Semangka adalah buah khas musim panas yang kaya akan air. Kandungan semangka mayoritas adalah air, mencapai 92%. Semangka bisa mencegah dehidrasi dan menjaga tubuh tetap dingin dan segar saat cuaca panas.

6. Mentimun

Selain semangka, buah dengan kandungan air yang banyak adalah mentimun. Mentimun juga kaya akan serat yang bisa mengatasi sembelit. Mentimun bisa dikonsumsi dengan banyak cara, yakni dijadikan salad, dicampurkan pada minuman, dan sebagai pelengkap hidangan utama.

7. Cabai

Meskipun memiliki rasa pedas, cabai bisa bermanfaat untuk menurunkan suhu tubuh. Capsaicin yang terkandung dalam cabai, bila dikonsumsi, akan memberikan sensasi “terbakar” pada lidah. Lalu, lidah akan mengirimkan pesan pada otak bahwa tubuh sedang kepanasan. Dampaknya, keringat akan diproduksi sebagai respons tubuh untuk mengurangi suhu tubuh.

8. Air lemon

Lemon mengandung banyak vitamin C yang bisa menurunkan suhu tubuh. Lemon juga bisa melembabkan dan memberikan oksigen bagi tubuh. Minuman dengan perasan lemon, ditambah dengan sejumput garam dan gula, adalah cairan elektrolit alami. Elektrolit berfungsi untuk menjaga cairan tubuh, keasaman darah, dan fungsi otot.

9. Buah Sitrus

Selain lemon, buah-buahan sejenis juga mengandung vitamin C dan antioksidan yang kaya. Oleh sebab itu, buah seperti jeruk, mandarin, jeruk bali, jeruk nipis, dan jenis jeruk yang lain biasa dikonsumsi saat musim panas. Selain dinikmati sebagai buah, sitrus seperti jeruk nipis juga bisa ditambahkan pada makanan atau minuman.

10. Bawang Bombai

Bumbu masakan yang satu ini juga memiliki khasiat menurunkan suhu tubuh. Bawang bombai memiliki kandungan anti-alergi quercetin. Kandungan ini berfungsi sebagai antioksidan dan bisa meredakan panas akibat sengatan matahari. Oleh sebab itu, bawang bombai baik dikonsumsi saat cuaca panas atau diaplikasikan pada kulit sebagai pendingin alami.

11. Seledri

Seledri mengandung air sebanyak 90%. Selain itu, seledri juga kaya akan mineral seperti kalium, sodium, kalsium, zat besi, dan magnesium. Mineral ini bisa menjaga tubuh tetap sehat, mendetoks tubuh, sekaligus menghidrasi tubuh.

12. Buah Beri

Beri-berian seperti bluberi dan stroberi mengandung basa yang memproduksi energi dingin dan menurunkan suhu tubuh secara alami. Buah beri juga mengandung antioksidan yang berfungsi sebagai penetral suhu tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maretha Uli
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro