Swan River di Perth Australia/Istimewa
Travel

Daftar Negara Paling Bebas Polusi Udara

Salma Permata Dewi
Jumat, 11 Agustus 2023 - 15:48
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Polusi udara merupakan kondisi yang serius di dunia. Udara di beberapa negara terbilang buruk, termasuk Indonesia, tetapi juga ada negara yang memiliki udara yang baik.

Dilansir dari UNEP, polusi udara adalah ancaman lingkungan terbesar bagi kesehatan masyarakat secara global dan menyumbang sekitar 7 juta kematian dini setiap tahun.

Semua polutan utama berdampak pada iklim dan sebagian besar berbagi sumber yang sama dengan gas rumah kaca. Meningkatkan kualitas udara kita akan membawa manfaat bagi kesehatan, pembangunan, dan lingkungan.

Sebuah laporan mengenai kualitas udara di dunia yang dilakukan IQAir meninjau status kualitas udara di seluruh dunia untuk 2022.

Laporan ini menyajikan data kualitas udara PM2.5 dari 7.323 kota di 131 negara, wilayah, dan teritori. Data yang digunakan dalam laporan ini dikumpulkan dari lebih dari 30.000 stasiun pemantauan kualitas udara resmi dan sensor kualitas udara berbiaya rendah.

Dilansir dari ABC News, menurut Departemen Kesehatan NYS, PM2.5 adalah partikel halus yang merupakan polutan udara yang dapat membahayakan kesehatan manusia ketika kadarnya tinggi.

Saat tinggi, partikel tersebut dapat menurunkan jarak pandang dan membuat udara tampak berkabut.

Laporan tersebut mengungkapkan bahwa hanya ada 13 negara, teritori, dan wilayah secara global yang memenuhi pedoman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk kualitas udara yang sehat tahun lalu.

Menurut laporan tersebut, negara-negara yang telah mencapai target kualitas udara pedoman PM2.5 atau lima mikrogram per meter kubik atau kurang sebagai berikut.

Berikut daftar negara dengan tingkat polusi udara paling minim atau bebas polusi

1. Australia
2. Bermuda
3. Bonaire
4. Estonia
5. Finlandia
6. Polinesia Prancis
7. Grenada
8. Guam
9. Islandia
10. Kaledonia Baru
11. Selandia Baru
12. Puerto Rico
13. Sint Eustatius dan Saba
14. Kepulauan Virgin AS

Sementara itu, 118 negara, atau sekitar 90%, tidak memenuhi pedoman kualitas udara yang direkomendasikan WHO. Pedoman kualitas udara WHO, diterapkan pada tahun 2021, dibuat untuk pemerintah di seluruh dunia untuk digunakan sebagai target untuk mengurangi polusi udara dan pada akhirnya meningkatkan kesehatan masyarakat, kata organisasi itu.

Dilansir dari World Population Review, adapun Indeks Kinerja Lingkungan (EPI) yang mengukur 32 indikator kinerja di 11 kategori yang terkait mengenai negara terbesih di dunia. Kategori ini meliputi kualitas udara, air dan sanitasi, keanekaragaman hayati dan habitat, dan keberlanjutan.

Berikut adalah sepuluh negara terbersih beserta skornya.

1. Denmark 77.90
2. Britania Raya 77.70
3. Finlandia 76.50
4. Malta 75.20
5. Swedia 72.70
6. Luksemburg 72.30
7. Slovenia 67.30
8. Austria 66.50
9. Swiss 65.90
10. Islandia 62.80

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro