Tersedak/verywealth
Health

Jangan Anggap Sepele, Tersedak Bisa Sebabkan Kematian, Ini Cara Mengatasinya

Redaksi
Senin, 28 Agustus 2023 - 12:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Tersedak adalah kondisi ketika benda asing seperti makanan atau cairan menghambat saluran pernapasan di tenggorokan. Tak hanya bayi, tersedak juga dapat dialami oleh anak-anak hingga orang dewasa.

Kebanyakan orang pernah mengalami tersedak pada suatu waktu dalam hidupnya. Biasanya hanya berlangsung singkat dan tidak menimbulkan bahaya. Namun, siapa sangka tersedak ternyata bisa menjadi kondisi serius dan menyebabkan komplikasi yang mengancam jiwa.

Penyebab tersedak

Umumnya, kasus tersedak pada bayi atau anak-anak disebabkan oleh benda-benda asing yang dimasukkan ke dalam mulut. Namun, pada orang dewasa, aktivitas atau kebiasaan tertentu dapat meningkatkan risiko tersedak, seperti:

- Makan terlalu cepat
- Tidak duduk saat makan
- Tidak mengunyah makanan dengan benar
- Makan sambil berbaring
- Mengonsumsi alkohol dalam jumlah banyak

Bagaimana tersedak dapat menyebabkan kematian dan cara mengatasinya

Seseorang yang tersedak biasanya akan batuk terus menerus hingga makanan atau cairan tersebut keluar dari tenggorokan atau saluran napas. Namun dalam beberapa kasus, benda, makanan, atau cairan tersebut tersangkut di tenggorokan dan memutus suplai udara.

Saat tersedak, orang yang mengalaminya akan merasakan sesak dan sulit bernapas. Selain itu, orang yang tersedak bisa juga mengalami asfiksia, kondisi dimana penderitanya tidak mampu bernapas dan berbicara. Kondisi ini kemudian dapat berakibat fatal bahkan menyebabkan kematian jika tidak segera ditangani.

Berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memberikan pertolongan pertama untuk orang yang tersedak:

1. Metode “five and five”

Metode ini dapat dilakukan dengan menepuk punggung orang yang tersedak dengan telapak tangan sebanyak lima kali di antara tulang belikatnya. Namun, jangan terapkan metode ini pada anak-anak.

2. Heimlich maneuver

Ini adalah salah satu teknik yang dapat dilakukan untuk mengatasi tersedak pada orang dewasa. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk melakukan Heimlich maneuver:

- Berdirilah di belakang orang yang tersedak dengan posisi tangan anda melingkari pinggang mereka
- Condongkan tubuh orang yang tersedak agak bungkuk ke depan
- Kepalkan tangan anda dan letakkan di atas perut orang yang tersedak
- Gunakan salah satu tangan untuk menekan perut orang tersebut dengan Gerakan menyentak ke atas
- Ulangi cara ini sebanyak lima kali
- Jika benda tersebut masih tersangkut di tenggorokan, ulangi langkah ini lima kali lagi

3. CPR

CPR atau RJP (resusitasi jantung paru) adalah salah satu upaya pertolongan pertama gawat darurat secara medis yang dilakukan untuk mengembalikan kemampuan bernapas serta sirkulasi darah dalam tubuh. Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan CPR:

- Baringkan tubuh korban telentang, di atas permukaan yang datar dan keras
- Posisikan tubuh anda di samping bahu dan leher korban
- Letakkan salah satu telapak tangan pada bagian tengah dada pasien dan telapak tangan lainnya diletakkan di atas tangan tersebut
- Lakukan metode push fast, yaitu penekanan dada korban sebanyak 100 - 120 kali per menit atau 1 - 2 kali per detik
- Ulangi proses ini hingga korban mulai bernapas lagi atau bantuan medis tiba

Bagaimana cara mencegah tersedak?

Mencegah tersedak pada anak-anak dapat dilakukan dengan menjauhkan area bermainnya dari benda-benda kecil yang dapat tertelan seperti koin, penghapus, dan mainan kecil lainnya.

Selain itu, makanan untuk anak-anak bisa dipotong menjadi potongan kecil sehingga lebih mudah ditelan dan sebaiknya jangan berbicara saat makan. Hindari berbicara atau tertawa saat makan, dan sediakan air minum di dekatnya.

Sama seperti anak-anak, menghindari berbicara dan tertawa saat makan pada orang dewasa juga dapat dilakukan untuk mencegah kemungkinan tersedak. (Kresensia Kinanti)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro