Bisnis.com, JAKARTA - Beberapa belakangan ini, sudah banyak masyarakat yang merencanakan agenda buka puasa bersama di bulan puasa.
Agenda kegiatan tersebut, membuat banyak orang mencari rekomendasi tempat bukber atau buka puasa yang tepat.
Bagi kalangan ibu-ibu, biasanya kegiatan bukber ini difokuskan mencari tempat yang ramah untuk anak, dan nyaman untuk kumpul secara bersama. Tentunya hal ini menjadi pertimbangan khusus bagi para ibu di luar sana.
Maka dari itu, diperlukan rekomendasi khusus mengenai tempat bukber tersebut. Biasanya, rekomendasi ini dapat ditemukan pada media sosial instagram, tik tok, youtube, maupun lainnya.
Rekomendasi tempat buka bersama (bukber) ramah anak di sekitar wilayah Jakarta:
1. Talaga Sampireun
Tempat makan satu ini memiliki fasilitas yang sangat menguntungkan untuk tempat bukber bersama teman dan keluarga. Nuansa restoran yang bertemakan khas sunda, diiringi dengan lantunan musik dan gubuk seperti berada di tengah sawah. Tempat yang nyaman, luas, dan ramah anak ini, menjadi poin plus dari restoran ini.
Perihal menu yang disajikan tentunya adalah masakan nusantara khas sunda. Harga yang terbilang cukup murah ini, cocok untuk kalangan keluarga yang ingin melakukan buka bersama di talaga sampireun. Anda cukup mengeluarkan uang sebesar Rp100.000 per orang, untuk mencicipi hidangan yang lezat tersebut. Untuk alamat lengkapnya, talaga sampireun khususnya di Jakarta berada di Jl. Lingkar Luar Barat No. 17, Puri Indah, Jakarta.
2. Brood En Boter
Restoran ini memang memiliki area khusus bermain bagi anak-anak. Selain itu, tempat yang disediakan khusus orang dewasa sangat nyaman untuk melakukan makan bersama keluarga maupun kerabat. Menu yang disajikan dalam restoran ini tersedia menu western dan nusantara. Seperti namanya Brood En Boter yang merupakan bahasa Belanda, artinya adalah roti dan mentega.
Baca Juga Simak Tips Sehat Ala Rasulullah |
---|
Tentunya nama tersebut membuat restoran ini terkenal dengan roti, donat, bluder, dan hidangan lainnya. Jadi, Anda dapat memesan menu makanan sesuai dengan keinginan dan cita rasa.
Untuk alamat lengkapnya di Brood-en-Boter
Bakery & Eatery, Jl. Bangka Raya No. 25 Bangka, Jakarta Selatan. Telp: 021-22716167
3. Kampung Kecil Senayan
Restoran ini juga dibuat dengan konsep nuansa sunda di sekelilingnya. Area makan yang terbuat dari saung dan dikelilingi oleh kolam ikan, membuat para tamu merasa tenang dan nyaman. Restoran ini ramah untuk anak-anak karena area di dalamnya cukup luas, dan anak-anak pun dapat melihat ikan secara puas.
Untuk makanan yang disajikan adalah masakan nusantara, dimulai dari harga Rp 35.000 an saja, Anda dapat mencicipi ayam bakar khas Jawa Barat. Untuk alamat lengkapnya berada di Jl. Tentara Pelajar, RT.7/RW.12, Grogol Utara, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12210
4. The Playground
Tempat bukber satu ini menyediakan konsep unik seperti taman bermain. Kursi yang ada di restoran tersebut terbuat dari ayunan kayu seperti yang ada di taman. Tersedia playground khusus anak-anak, sehingga anak dapat bermain sepuasnya secara bebas.
Restoran ini berada di kawasan Pondok Indah Mall, Pondok Indah Mall Street Gallery, Lantai 1, Jalan Metro Pondok Indah, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, RT.1/RW.16, RT.1/RW.16, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12310
5. Harlequin Bistro
Dari namanya saja, restoran ini sudah terlihat identik dengan menu western. Bagi Anda yang tertarik untuk bersama dengan menu tersebut, silahkan kunjungi tempat tersebut. Selain menu western seperti spaghetti, steak, club sandwich dan lainnya, restoran tersebut juga menyediakan menu nusantara seperti pempek dan bakmi. Namun, nama dari menu nusantara tersebut diganti menggunakan bahasa Inggris.
Fasilitas yang tersedia juga cukup menunjang apabila Anda ingin berpergian bersama teman dan keluarga. Apabila Anda ingin membawa anak, tempat ini juga menyediakan playground khusus bermain anak-anak. Restoran ini berada di kawasan Kemang khususnya di Jl. Kemang I No. 10A, Kemang, Jakarta Selatan. Telp: 021-22707276. Instagram: @harlequinbistrokemang.
6. Twin House
Tempat bukber satu ini merupakan restoran semi kafe yang instagramable dan cocok digunakan sebagai spot foto. Area halaman yang luas bagian dalam dan ruang terbuka, cocok dijadikan sebagai area bermain anak-anak yang berkunjung di tempat tersebut.
Restoran tersebut menawarkan menu hidangan berupa pasta, salad, aneka minuman milkshake dan kopi. Untuk harga, di mulai dari Rp 40.000 an saja, Anda dapat mencicipi makanan dan minuman lezat yang ada di sana. Alamat lengkapnya ada di Jl. Cipete Raya No.4B, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410
7. El Asador
Restoran satu ini memiliki konsep ala koboi dan dihiasi dengan hiasan kayu bakar sesuai. Mengusung konsep khas dari Amerika Serikat, tentunya menu yang ditawarkan adalah menu western seperti steak, burger, dan lainnya. Tak hanya itu, restoran ini juga memiliki playground khusus anak yang difasilitasi dengan game playstation. (Maharani Dwi Puspita Sari)