Batu amandel/Silver Dental
Health

Waspada, Fakta-Fakta Amandel yang Bisa Membentuk Batu

Redaksi
Senin, 11 November 2024 - 20:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Amandel merupakan salah satu bagian dari sistem kekebalan tubuh manusia yang berfungsi melawan infeksi dan penyakit.

Dilansir dari Cleveland Clinic, Senin (11/11/2024), amandel terletak di kedua sisi tenggorokan dan memiliki susunan jaringan yang mirip dengan kelenjar getah bening. Letaknya yang berada di belakang tenggorokan membuat amandel dapat menangkap kuman yang masuk ke tubuh melalui hidung atau mulut.

Umumnya amandel berbentuk seperti gundukan berwarna merah muda. Namun, amandel dapat tampak merah dan bengkak jika mengalami peradangan atau pun infeksi. 

Dilansir dari Anne Arundel ENT & Facial Plastic Surgery, selain peradangan, terdapat beberapa fakta yang Anda perlu ketahui tentang amandel dalam tubuh Anda.

Simak fakta tentang amandel:

1. Ada empat jenis amandel

Terdapat empat jenis amandel, yaitu amandel palatina, amandel faring, amandel tuba, dan amandel lingual. Istilah amandel yang sering digunakan oleh orang-orang mengacu pada amandel palatina. 

Amandel faring terdiri dari satu bagian bernama adenoid terletak di belakang rongga hidung. Amandel tuba terdiri dari dua bagian terletak di tempat saluran pendengaran terbuka ke nasofaring.

Sementara itu, amandel lingual adalah kumpulan jaringan yang terletak di pangkal lidah ke arah belakang mulut. Masing-masing dari amandel ini merupakan bagian dari sistem limfatik dan membentuk cincin amandel Waldeyer.

2. Amandel yang terlalu besar dapat mengganggu pernafasan

Amandel faring atau yang dikenal sebagai adenoid dapat menyebabkan masalah pernapasan jika membengkak terlalu besar.

Letak batu amandel berada di belakang rongga hidung dapat menghambat seseorang untuk bernapas, bahkan dapat menyebabkan orang menjadi lebih sering bernapas melalui mulut dan mendengkur. Pada beberapa kasus, adenoid yang besar dapat menyebabkan kelainan bentuk wajah dan masalah sleep apnea. 

3. Amandel dapat membentuk batu

Tonsilitis atau sering disebut batu amandel merupakan benjolan kecil yang mengeras di kripta amandel. Batu amandel ini terbentuk karena adanya air liur, makanan, lendir, dan sel-sel mati yang tersangkut di rongga amandel. Sel-sel tersebut tertimbun dan akhirnya mengeras menjadi batu.

Batu ini pun menjadi makanan bagi bakteri dan jamur. Batu amandel yang menumpuk bisa menyebabkan bau mulut, kesulitan menelan, dan sakit tenggorokan. Biasanya batu amandel sering terjadi pada orang yang memiliki amandel besar, memiliki masalah sinus kronis, atau memiliki radang amandel kronis.

4. Amandel dapat terinfeksi

Seperti yang sering diketahui, amandel bisa terinfeksi dan dapat menyebabkan peradangan. Peradangan ini bisa terjadi karena mekanisme pertahanan amandel berhenti bekerja dengan baik. Terdapat dua jenis infeksi amandel, yaitu akut dan kronis. Amandel akut biasanya terjadi secara tiba-tiba dan hanya berlangsung beberapa hari. Sementara, amandel kronis bersifat persisten dan berulang-ulang.

Infeksi amandel ini bisa disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari tonsilitis yang disebabkan oleh infeksi virus, mononukleosis yang disebabkan oleh virus epstein-barr, dan radang tenggorokan yang disebabkan oleh bakteri streptokokus. Infeksi ini menunjukkan gejala yang hampir sama seperti pembengkakan dan sakit tenggorokan. 

Masalah peradangan amandel merupakan masalah yang umum terjadi. Kebanyakan orang yang menderita infeksi amandel biasanya direkomendasikan untuk melakukan operasi pengangkatan amandel. 

Menurut carolinaearnosethroat.com, pengangkatan amandel tidak memengaruhi kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk menangkal serangan. Prosedur ini dikenal dengan tonsilektomi dan telah dilakukan selama ribuan tahun. Jadi, Anda tidak perlu cemas terhadap sistem kekebalan tubuh Anda.

Secara umum, risiko infeksi amandel dapat dicegah dengan menjaga kebersihan mulut dengan baik, termasuk rajin menyikat gigi, rutin memeriksa gigi ke dokter gigi, dan menghindari berbagi peralatan makanan dengan orang sakit. (Jesslyn Samantha Rumiris Lumbantobing)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro