Kanker payudara. /hindustantimes.com
Health

Gaya Hidup Ini Kurangi Risiko Kanker Payudara

Reni Efita
Senin, 21 Desember 2015 - 16:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Penderita kanker payudara semakin bertambah dan kebanyakan penderitanya datang berobat ke rumah sakit dalam kondisi stadiun lanjut.

Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko terkena kanker payudara. Berikut ini tips gaya hidup yang dirilis perusahaan farmasi, Roche Indonesia.

  1. Mempertahankan berat badan ideal. Kelebihan berat badan atau obesitas meningkatkan risiko seseorang terkena berbagai jenis kanker termasuk kanker payudara.  Jaringan lemak meningkatkan produksi estrogen, yang jika berlebihan sering dikaitkan dengan pemicu kanker payudara.  Batasi asupan makanan dan minuman berkalori tinggi.
  2. Aktif berolahraga. Dewasa: Lakukan olahraga dengan intensitas sedang hingga tinggi, minimal 75 hingga 150 menit dalam satu minggu. Anak dan remaja: Lakukan olahraga dengan intensitas tinggi selama 1 jam, minimal 3x dalam seminggu.
  3. Konsumsi makanan sehat. Yaitu dengan mengurangi konsumsi daging merah dan daging olahan, serta memperbanyak konsumsi sayur dan buah.  Pilih makanan yang tergolong whole grain atau produk makanan yang menggunakan biji-biji serealia utuh seperti gandum, jagung dan quinoa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro