Olahraga seperti basket, sepakbola, atau futsal membuat seseorang kerap mengalami benturan seperti itu.
Health

Atlet Berisiko Tinggi Terkena Osteoarthritis?

Tisyrin Naufalty Tsani
Minggu, 27 Desember 2015 - 03:20
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Osteoarthritis atau radang sendi adalah penyakit yang mengakibatkan rasa nyeri pada bagian sendi akibat rusaknya tulang rawan. Umumnya, penyakit radang sendi ini menyerang orang-orang yang sudah berusia tua. Namun, bagi orang-orang tertentu, penyakit ini mungkin saja bisa ‘datang’ lebih awal.

Mereka yang berisiko tinggi terserang osteoarthritis pada usia muda adalah para atlet. Para olahragawan ini sangat rawan terkena osteoarthritis karena aktivitas olahraga yang membuatnya sering mengalami benturan pada bagian tulang rawan di sendi sehingga mudah rusak.

Olahraga seperti basket, sepakbola, atau futsal membuat seseorang kerap mengalami benturan seperti itu. Lalu apa sebenarnya tulang rawan itu? Tulang rawan merupakan jaringan ikat yang lentur. Tulang rawan adalah tulang yang tidak memiliki saraf dan pembuluh darah.

Keberadaan tulang rawan membuat manusia tidak merasa sakit saat bergerak. Namun, pada saat tulang rawan menipis, tulang-tulang akan bersentuhan sehingga menimbulkan rasa sakit.

“Sendi dilapisi tulang rawan agar gerakannya mulus,” kata Dokter Spesialis Ortopedi dan Traumatologi MRCCC Siloam Hospitals Semanggi Andri Lubis.

Karena itu, para penderita osteoarthritis akan mengalami gejala mulai dari rasa sakit pada sendi, sendi terasa kaku, serta mengalami kesulitan dalam bergerak. Selain atlet, mereka yang bertubuh gemuk  juga rawan terkena  osteoarthritis pada usia muda.

Pada mereka yang bertubuh gemuk, penyebab osteoarthritis adalah tulang  rawan akan mengalami kerusakan karena menopang berat badan yang berlebihan.

CARA MENGATASI

Pada fase awal, untuk mengatasi osteoarthritis, bisa ditangani dengan cara nonoperasi. Cara yang dapat dilakukan misalnya dengan mengurangi berat badan agar kerusakan pada tulang rawan tidak semakin parah, berjalan dengan tongkat untuk mengurangi beban tulang rawan, mengonsumsi obat-obatan, hingga memberikan suntikan pada lutut.

Namun, pada dasarnya cara-cara tersebut tetap saja tidak akan mengembalikan kondisi tulang rawan khususnya tulang rawan di lutut seperti semula, hanya meringankan gejala saja. Semakin lama kondisi osteoarthritis bisa semakin memburuk.

Di sisi lain, bagi Anda yang ingin mencegah terjadinya kerusakan tulang rawan di bagian lutut yang terlalu parah, bisa dengan metode  total knee replacement  atau penggantian lutut.

Total knee replacement dilakukan dengan memasang implan pada sendi lutut. Telah tersedia berbagai jenis ukuran dan tipe implan sehingga dapat dipastikan setiap orang yang harus menjalani total knee replacement akan mendapatan implan yang cocok untuk lututnya.

Namun, hanya dokter bedah yang dapat memutuskan apakah penderita perlu menjalankan operasi penggantian lutut. Pasalnya, operasi tersebut memiliki risiko dan pemulihannya akan memakan waktu yang tidak sebentar. Risikonya antara lain yaitu berupa infeksi, kendati tim medis akan berupaya mengurangi risiko terjadinya infeksi tersebut.

Selain itu, bagi pasien yang harus menjalani operasi penggantian lutut, harus bersedia bekerjasama dengan dokter selama menjalani pemulihan pascaoperasi. Pasien harus bersedia melatih kekuatan sendi.

Setelah operasi, seseorang dapat berjalan dengan bantuan walker untuk sementara. Selanjutnya, selama beberapa minggu, pasien masih tetap membutuhkan bantuan untuk melakukan tugas harian di rumah.

Seseorang akan dapat kembali beraktivitas normal dalam waktu 3--6 minggu pascaoperasi, dan dapat kembali mengemudi dalam waktu 4--6 minggu.

Setelah itu, pasien dapat melakukan berbagai kegiatan, tetapi sebaiknya  menghindari kegiatan-kegiatan yang dapat  membebankan atau menekan lutut seperti  berlari atau melompat berlebihan.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro