Mark Rylance memegang Piala Oscar kategori Aktor Pendukung Pria Terbaik untuk film Bridge of Spies dalam acara Academy Awards ke-88, di Hollywood, California, 28 Februari 2016./ REUTERS-Mario Anzuoni
Entertainment

PIALA OSCAR 2016: Mark Rylance Aktor Pendukung Pria Terbaik

Deliana Pradhita Sari
Senin, 29 Februari 2016 - 11:54
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Acara The 88th Annual Academy Awards telah mengumumkan para pemenangnya. Satu per satu nominasi dibacakan.

Acara yang dihelat di Dolby Theatre, Los Angeles pada Minggu (28/2/2016) waktu setempat ini telah ditunggu-tunggu oleh pecinta film di seluruh dunia.

Adapun, pemeran pendukung pria terbaik atau Best Supporting Actor diberikan kepada Mark Rylance di film Bridge of Spies.

Film garapan sutradara Stephen Spielberg ini bercerita tentang perjuangan mata-mata pada saat perang dingin.

Piala Oscar ini merupakan nominasi dan kemenangan pertama bagi Mark Rylance.

Dia mendedikasikan kemenangannya untuk sang sutradara Spielberg dan aktor utama di film ini yaitu Tom Hanks.

"Tanpa keduanya [Spielberg and Hanks], saya tidak mungkin bisa berdiri di sini," katanya pada The 88th Annual Academy Award seperti dikutip Bisnis dari Nonton Bareng Piala Oscar di Jakarta, Senin (29/2/2016).

Adapun nominasi untuk Pemeran Pendukung Pria Terbaik adalah:
Christian Bale - The Big Short
Mark Rylance - Bridge of Spies
Tom Hardy - The Revenant
Sylvester Stallone - Creed
Mark Ruffalo- Spotlight

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro