Masker dari sepatu mahal karya desainer China Zhijun Wang/instagram.com-zhijunwang
Fashion

Foto-foto Masker dari Sepatu Seharga Rp134 Juta

Newswire
Selasa, 6 Desember 2016 - 08:42
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Perancang China membuat masker asap dari sepatu mahal yang dibongkar pasang sebagai upaya mengatasi pencemaran udara di negaranya.

Kreasinya yang paling menarik perhatian dibuat dari sepasang Yeezy Boost 350 V2S —barang langka rebutan penggila sepatu yang harganya 100 juta dolar AS atau sekitar Rp134 juta.

Zhijun Wang yang berdomisili di Beijing pertama kali bereksperimen dengan sepatu yang dibongkar pasang pada 2014 ketika mantan pelari maraton itu menyadari bahwa udara tidak bersih.

Sebagian besar warga China mengenakan masker akibat pencemaran udara yang parah, namun kendati demikian tidak banyak pilihan masker modis.

Foto-foto Masker dari Sepatu Seharga Rp134 Juta

Hasilnya, dia menantang diri sendiri untuk menciptakan masker yang fungsional namun tetap bergaya, seperti dilansir Independent.

Kreasi pertamanya dibuat dari kombinasi jaket Nike dengan sepatu Nike Flyknit, namun masker berikutnya benar-benar dibuat secara ekslusif dari sneaker.

Sejak saat itu, dia telah membuat sekitar 20 masker unik dari sepatu langka yang dilengkapi dengan filter 3M.

Yang paling banyak menuai pujian adalah masker yang dibuat dari bagian atas Yeezy berwarna jingga dan abu-abu dengan merek “SPLY 350” yang terpampang jelas di kedua sisi.

Masker edisi khusus ini menarik tawaran hingga 5.000 dolar AS di eBay China.

 

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro