Sutradara film 'Roma' Alfonso Cuaron (dua dari kiri) dan para aktris pemeran/Reuters-Tony Gentile
Entertainment

'The Favourite' Borong Piala di BAFTA, 'Roma' Terima Penghargaan Utama

Iim Fathimah Timorria
Senin, 11 Februari 2019 - 09:41
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Film historis berlatar Kerajaan Inggris pada abad ke-18 'The Favourite' menjadi film yang paling banyak menerima penghargaan di ajang The British Academy of Film and Television Arts (BAFTA) 2019 dengan 7 piala.

Namun, film hitam putih produksi Netflix, 'Roma' pulang dengan penghargaan tertinggi, yaitu gelar Film Terbaik dan Sutradara Terbaik.

Ini bukan kali pertama 'Roma' memperoleh penghargaan. Sebelum BAFTA, film semi oto-biografi yang disutradarai Alfonso Cuaron yang berkisah tentang pekerja rumah tangga di Meksiko pada 1970-an, telah memenangkan serangkaian penghargaan tahun ini. Hal itu semakin semakin memperkuat peluangnya untuk memperoleh kesuksesan serupa di ajang Piala Oscar.

Dalam gelaran BAFTA 2019 yang berlangsung di Royal Albert Hall London, Minggu malam (10/2/2019), 'Roma' menerima empat penghargaan, yaitu Film Terbaik, Sutradara Terbaik, Sinematografi, dan Film Non-Bahasa Inggris Terbaik.

"Melihat film tentang pekerja domestik yang diterima seperti ini pada masa ketika rasa takut dan marah hadir untuk memecah-belah kita, sungguh berarti bagi saya," kata Cuaron dalam pidato penerimaan penghargaannya sebagaimana dilansir Reuters.

Pada kesempatan itu Cuaron juga berterima kasih kepada Netflix karena mendukung film berbahasa Spanyol ini. 'Roma' sendiri berhasil menerima 10 nominasi di ajang Oscar, termasuk untuk nominasi Film Terbaik.

Sementara drama periodik "The Favourite", menerima penghargaan terbanyak dengan 7 kategori. Di antaranya adalah kategori Film Inggris yang Luar Biasa, Skenario Asli, Desain Produksi, Desain Kostum, dan Rias Wajah dan Rambut.

Film ini berkisah tentang Ratu Anne yang diperankan oleh Olivia Colman. Atas peran tersebut, Colman memperoleh penghargaan Aktris Terbaik. Sementara rekan mainnya, Rachel Weisz, menerima predikat Aktris Pendukung Terbaik.

“Kami mengalami malam yang luar biasa bukan?" kata Colman di pidato penerimaannya.

Selain dua film tersebut, BAFTA juga menobatkan Rami Malek sebagai Aktor Terbaik berkat perannya sebagai Freddie Mercury di film Bohemian Rhapsody. Penghargaan ini semakin menegaskan dominasi Malek dalam kategori tersebut. Sebelumnya ia telah menerima penghargaan Golden Globe dan Screen Actors Guild Actors untuk peran tersebut.

Pangeran William selaku presiden BAFTA dan Duchess of Cambridge, Kate Middleton turut hadir dalam ajang tertinggi perfilman Inggris itu. Sejumlah nama besar Hollywood terlihat muncul di karpet merah, di antaranya adalah sutradara dan aktor 'A Star Is Born', Bradley Cooper dan Margot Robbie.

'A Star Is Born' sendiri menerima penghargaan Musik Orisinal Terbaik, 'BlacKkKlansman' memperoleh penghargaan sebagai Skenario Adaptasi Terbaik dan gelar Aktor Pendukung Terbaik diterima Mahersala Ali berkat perannya di film 'Green Book'.

Sumber : Reuters
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro