Curah hujan tak membuat penonton beringsut meninggalkan penampilan enerjik HIVI!/Bisnis-Tika Anggreni
Entertainment

HIVI! Ajak Berdendang Penonton Java Jazz Festival 2019

Tika Anggreni Purba
Jumat, 1 Maret 2019 - 22:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Java Festival Production menggelar Jakarta International BNI Java Jazz Festival pada 1—3 Maret 2019 di Jakarta Internasional Expo Kemayoran Jakarta. Perhelatan ini merupakan acara tahunan yang selalu ditunggu-tunggu. 

Tampil di hari pertama Java Jazz (JJF) 2019, HIVI! mengajak seluruh penonton berdendang dan berjoget bersama. Lagu Orang ke-3 membuat penonton mengangkat tangan mengikuti irama.

Seperti biasa HIVI! tampil energik. Penonton tampak puas dengan penampilan Nadia dan kawan-kawan.

HIVI! membuka penampilannya dengan lagu Kereta Kencanku. Setelah menyapa seluruh penonton HIVI! lanjut dengan lagu Sama-sama Tahu. 

"Kita terharu, hujan-hujan begini tetap nonton, semoga dengan mendengarkan musik Indonesia kalian bahagia dan terinspirasi," kata Nadia. 

Mereka kemudian melanjutkan penampilan dengan lagu Jatuh Bangkit Kembali. Hujan memang awet sejak ajang jazz ini dibuka, tapi HIVI! tak membuat penonton beranjak.

HIVI! kemudian melanjutkan dengan lagu Remaja, diikuti oleh penonton.

Di bawah guyuran hujan penonton tetap antusias melihat penampilan HIVI! 

"Semoga kalian yang jomblo menjadi jombo bahagia dan bertemu dengan jodohnya," kata Ilham.

Semakin malam, panggung semakin hangat. 

JJF 2019 berlangsung selama tiga hari, Jumat hingga Minggu (3/3/2019).

Selain musisi dalam negeri, line up internasional yang tampil dalam acara ini ada sekitar 35 artis. Mereka adalah TOTO, Raveena, H.E.R, Robert Glasper, Terrace Martin, Christian Scott aTunde Adjuah, Derrick Hodge, Taylor McFerrin, Justin Tyson, dan lain-lain.

Sedangkan artis Indonesia yang memeriahkan Java Jazz juga tak sedikit. Tercatat ada 65 musisi dalam negeri yang tampil di ajang bergengsi ini, antara lain Andini, Afgan, Ardito Pramono, Dewa Budjana, Radini, Barry Likumahuwa, Rinni Wulandari, Andien, Dewa Budjana, Soimah, Parkdrive, Indro Hardjodikoro, Isyana Sarasvati, dan lain-lain.

Ada 11 panggung yang disiapkan untuk penampilan para artis. Adapun tema yang diangkat tahun ini adalah broadway. 

Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro