Bisnis, MAKASSAR-- Artis dan pengusaha Ruben Onsu membuka dua outlet kuliner Geprek Bensu di Makassar.
Launching outlet Geprek Bensu tersebut juga sekaligus menegaskan bahwa belum ada Geprek Onsu yang real by Ruben Onsu sebelumnya di Makassar.
"Kalau ada yang sebelumnya menjual geprek di Makassar dengan brand Bensu, itu saya tegaskan bukan kepunyaan saya. Saat ini, brand yang menggunakan nama saya segera ditarik karena merk Bensu sekarang sudah paten milik saya yang disahkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Hak Intelektual (HKI)," jelas Ruben Onsu saat opening outletnya di Jl. Sultan Alauddin, Sabtu (30/3/2018).
Menurut Ruben, saat ini Geprek Bensu sudah memiliki 118 outlet di seluruh Indonesia, bahkan sejak dua tahun lalu sudah berekspansi ke luar negeri yaitu di Hong Kong dan rencananya akan memperluas lagi tahun ini ke Taiwan hingga Amsterdam.
"Saat ini saya memiliki sekitar 4.200 karyawan. Setiap outlet itu kami mempekerjakan sekitar 35-40 karyawan. Dengan opening outlet ini kami membuka lapangan pekerjaan dan juga menjadi peluang bisnis baru bagi pemasok bahan makanan," jelas suami Sarwendah tersebut.
Ruben memaparkan, dia menggolontorkan investasi sekitar Rp180 miliar untuk membuka dua outlet geprek bensu di Makassar. Khusus di Sulawesi Selatan, dia berencana membuka delapan outlet.
"Kami memiliki dua tipe outlet, yaitu gold dan silver. Kalau di Makassar semua tipe gold. Tempatnya lebih luas dengan memanfaatkan dua ruko. Makasaar ini pasar besar, kami telah survei. Kami hadir menambah warna kuliner di Makassar," jelasnya.
Dia menuturkan, Geprek Bensu dengan makanan utamanya yaitu ayam, menawarkan berbagai jenis sambal, seperti sambal matah khas Bali dan sambal teri khas Medan.
"Ada juga sambal dabu-dabu yang merupakan khas Sulawesi dan ini baru ada di Makassar. Ini adalah inovasi, mengombinasikan selera lokal di setiap wilayah cabang Geprek Bensu. Dan istinewanya lagi, kami menawarkan minuman khas Onsu yang hanya dijual di outlet-outlet Geprek Bensu," ujarnya.
Momen launching ini juga dimanfaatkan untuk memperkenalkan menu dalam rangka menyambut Ramadan, yakni Paket Geprek Bensu Nasi Bumbu Rendang.
"Menu ini kami jual hanya saat bulan Ramadan saja. Jadi lepas Ramadan itu sudah tidak ada lagi. Setiap tiga bulan kami juga terus berinovasi menambah menu-menu baru di Geprek Bensu," terangnya.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pariwisata Makassar Kamelia Thamrin menyarankan agar penggunaan plastik di gerai Geprek Bensu diminimalisir.
"Saat ini di Makassar kami sedang kampanyekan less plastic. Jadi kami harap sebisa mungkin mengurangi produksi plastik. Dan tetap jaga kebersihan lingkungan," ujar Kamelia.