Bisnis.com, JAKARTA - Demam 'Avengers: Endgame' di berbagai penjuru dunia tak hanya menjangkit penikmat dunia Marvel. Dominasi film ke-22 dalam semesta sinematik Marvel itu pun diakui oleh sutradara 'Titanic', James Cameron. Pria asal Kanada itu pun menyebut Endgame telah 'menenggelamkan' Titanic versinya.
Pengakuan Cameron terhadap dominasi Endgame ia perlihatkan lewat sebuah gambar yang diunggah lewat akun Twitter pada Kamis (9/5/2019).
Dalam unggahan tersebut, terlihat gambar kapal Titanic yang perlahan tenggelam karena dihadang oleh Avengers. Ilustrasi tersebut seolah meningatkan kita pada peristiwa tenggelamnya Titanic akibat menabrak gunung es di samudera Atlantik lebih dari seabad lalu.
"Untuk Kevin dan semua orang di Marvel, sebuah gunung es telah menenggelamkan Titanic asli. Namun perlu sekelompok Avengers untuk menenggelamkan Titanic saya," demikian bunyi pernyataan Cameron dalam gambar, merujuk pada bos Marvel Kevin Feige.
— James Cameron (@JimCameron) May 9, 2019
"Semua orang di Lightstorm Entertainment salut pada pencapaian luar biasa kalian. Kalian telah memperlihatkan bahwa industri film tak hanya hidup dan berjalan baik, namun lebih besar dari sebelumnya," sambung Cameron.
Aksi Avengers yang 'menenggelamkan' Titanic bukanlah bentuk guyonan. Awal pekan ini, Exhibitor Relations melaporkan bahwa pendapatan Endgame resmi menembus angka US$2 miliar. Capaian itu juga membuat Endgame menggeser posisi Titanic sebagai film terlaris kedua sepanjang masa yang sebelumnya bertahan selama lebih dari dua dekade.
Baca Juga Avengers: Endgame Pecahkan Rekor |
---|
Capaian Endgame diperoleh hanya dalam 12 hari sejak tayang pertama kali. Pendapatan total film itu tercatat berjumlah US$2,189 miliar atau setara dengan Rp31,36 triliun (kurs Rp14.300). Jumlah tersebut terpaut US$61 juta dari film legendaris besutan Cameron, Titanic (1997) yang membukukan laba US$2,128 miliar.
Kendati Titanic telah digusur oleh Endgame, bukan berarti Cameron kalah dalam memproduksi film berpendapatan fantastis.
Di peringkat pertama film terlaris sepanjang masa, bertengger 'Avatar', film fiksi sains karya Cameron lainnya yang rilis 10 tahun lalu. Film yang dibintangi Zoe Saldana dan Sam Worthington itu mencatat pendapatan total sebesar US$2,788 miliar secara global. Baru-baru ini, studio Disney selaku produsen mengumumkan bahwa sekuel Avatar akan rilis pada 17 Desember 2021.