Bisnis.com, Jakarta — Department store terkemuka asal Perancis, Galeries Lafayette, kembali memanjakan para pecinta mode Indonesia, khususnya untuk para pecinta modest wear.
Pada Ramadan kali ini, Galeries Lafayette menghadirkan koleksi eksklusif raya dari Ria Miranda dengan tema Diwani yang dikemas dalam trunk show pada Rabu (15/5) di Galeries Lafayette Pacific Place Lantai 1.
Sebagai desainer dan brand modest wear yang memiliki banyak penggemar, Ria Miranda mengeluarkan koleksi Raya bagi para pecinta mode di Jakarta. Dalam euphoria Ramadhan dan menyambut Idulfitri, RiaMiranda menghadirkan Ramadan Series dan Raya Collection dengan tema Diwani.
Ada beragam koleksi yang terinspirasi oleh bangunan megah dari peninggalan Dinasti Mughal di India yang merupakan dinasti Islam yang memimpin anak benua India, Afganistan dan Balochistan.
Koleksi Diwani dihadirkan dalam 6 pilihan busana dengan desain yang memiliki sentuhan baju tradisional India dalam warna-warna bold, seperti maroon, semi blue dan hijau. Ilustrasi pattern diambil dari pola-pola gambar yang menghiasi interior bangunan peninggalan Dinasti Mughal.
“Di India ada banyak peninggalan-peninggalan Dinasti Mughal yang masih berdiri kokoh dan menampilkan keindahan khas arsitektur yang khas Islam. Keindahan dan kemegahan arsitektur tersebut mendorong aku untuk mengolahnya dalam bentuk busana yang nyaman dan bergaya elegan yang bisa menjadi pilihan untuk menemani Hari Raya,” ujar Ria Miranda.
Lewat koleksi Diwani ini, Ria berharap para penikmat fashion turut mengetahui bahwa Islam ternyata memiliki banyak peninggalan bersejarah yang indah.