Pesbukers Ramadan ANtv/Repro
Entertainment

ANTV Klaim Polemik acara Pesbukers & Majelis Ulama Selesai

Ria Theresia Situmorang
Jumat, 31 Mei 2019 - 10:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Polemik antara Majelis Ulama Indonesia dan para pembawa acara hiburan Pesbukers di televisi swasta ANTV akhirnya terselesaikan.

Raffi Ahmad mewakili artis Pesbukers bersama dengan tim ANTV melakukan silaturahmi dengan Majelis Ulama Indonesia di Gedung MUI, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (30/05/2019). 

Pertemuan ini dihadiri oleh Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi MUI yaitu KH. Masduki Baidlowi, Wakil Sekjen MUI yaitu Dr. H. Nadjamuddin Ramly. M. Si dan pengurus-pengurus MUI lainnya untuk menindaklanjuti hasil pemantauan MUI terhadap program-program stasiun TV pada bulan ramadan ini. 

Dikutip dari rilis pers ANTV, pada kesempatan ini KH. Masduki Baidlowi mengapresiasi ANTV yang cepat tanggap atas beberapa tayangan yang menurutnya tak pantas dipertontonkan.

“MUI memberikan apresiasi kepada ANTV karena merespon dengan cepat himbauan MUI mengenai program Ramadan dan ini merupakan pertama kalinya bagi MUI untuk berdialog dengan para artis sehingga dapat memberikan masukan secara langsung untuk meningkatkan kulitas program.” ujar KH. Masduki Baidlowi.

Selain mengharapkan ANTV untuk lebih memperhatikan konten-konten program khususnya pada bulan Ramadan, MUI juga memberikan sejumlah saran dan masukan untuk ANTV kedepannya seperti, membuat suatu program ramadan yang tidak menimbulkan kontroversi di masyarakat dan adanya forum etik yang menilai suatu program di suatu stasiun TV dari para ahli di bidangnya sebelum memproduksi suatu program. 

Raffi Ahmad mewakili host acara tersebut datang langsung dan meminta maaf kepada para ulama. Dia pun menyempatkan diri mengunggah fotonya di media sosial mengenai masukan yang dilayangkan MUI kepadanya. 

"Terimakasih Kepada yang terhormat Majelis Ulama Indonesia atas masukan dan arahan yang postif sebagai Tayuban saya dihari ini agar menjadi koreksi kedepan untuk kami menjadi lebih baik," tulis Raffi Ahmad dalam unggahan Instagramnya.

Kelly Da Cunha selaku General Manager Produksi ANTV juga mengatakan pihaknya sudah melakukan perombakan konsep acara dan menambahkan bahwa dengan adanya pertemuan ini ANTV berharap terjalinnya silaturrahmi yang bagus antara ANTV dengan Majelis Ulama Indonesia.

 "ANTV telah langsung melakukan perbaikan setelah menerima himbauan dari MUI kemarin," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro