Bisnis.com, GIANYAR - Kebun Binatang Bali Zoo bakal menghadirkan sejumlah hewan asal Afrika mulai 2020. Tambahan 'penghuni' baru ini diharap kian mendongkrak tingkat kunjungan ke kebun tersebut.
Kepala Hubungan Masyarakat Bali Zoo Emma Kristina Chandra mengatakan wahana Savana akan hadir dan menambah sektor baru. Sejumlah hewan khas akan masuk daftar koleksi Savana, seperti Singa Afrika, Kudanil, Jerapah, hingga Badak.
"Akhir 2019 mulai masuk hewannya. Akan tetapi Savana mulai beroperasi pada 2020. Sebagian ada yang bersifat bayar, sebagian hewan ada yang didatangkan dengan sistem barter," katanya, Selasa (4/6/2019).
Belum lama ini, Bali Zoo juga telah menambah Kampung Sumatra sebagai koleksi baru kebun binatang tersebut. Di dalamnya terdapat sejumlah hewan seperti Orangutan dan Harimau Sumatra
Di area seluas 10 hektare tersebut, Bali Zoo telah memiliki sejumlah koleksi spesies hewan seperti unggas hingga reptil dengan total mencapai 70 spesies hewan. Kebun binatang ini memilki setidaknya 500 ekor hewan.
Selama periode libur ini, Bali Zoo telah menerima setidaknya 2.000 - 2.500 orang pengunjung per hari.
Jumlah ini meningkat 30 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya pada periode yang sama.
Tim Jelajah Jawa Bali 2019 (Rayful Mudassir, Aziz Rahardyan, Mutiara Nabila, Wibi Pratama, Ni Putu Eka Wiratmini)