Pameran jam tangan mewah IWC Schaffhausen digelar di Pavilion Kuala Lumpur, Malaysia dari 1-9 Juli 2019. JIBI/Bisnis/Nancy Junita
Fashion

IWC Schaffhausen Gelar Pameran Jam Tangan Terbesar di Asia Tenggara

Nancy Junita
Selasa, 2 Juli 2019 - 05:43
Bagikan

Bisnis.com, KUALA LUMPUR – Pameran jam tangan mewah IWC Schaffhausen terbesar se-Asia Tenggara digelar di Kuala Lumpur Malaysia selama 9 hari, dari 1-9 Juli 2019.

 Pameran bertajuk ‘IWC Pilot’s Watches Exhibition 2019’ ini digelar di pusat perbelanjaan Pavilion Kuala Lumpur. Pada pameran yang terbuka untuk umum itu, ada sebanyak 12 jam tangan bersejarah  yangdipamerkan bersamaan dengan produk jam tangan terbaru dari IWC Schaffhausen.

Kedua belas jam tangan tersebut menandai sejarah IWC di dunia jam tangan yang pernah digunakan oleh angkatan udara, dan tentara, serta pilot di beberapa negara seperti Swiss, Inggris, Australia.

IWC Schaffhausen Gelar Pameran Jam Tangan Terbesar di Asia Tenggara

Perpetual Calendar Chronograph Edition 'Le Petit Prince'/Dok. IWC  Schaffhausen

Seperti diketahui, selama lebih dari 80 tahun IWC fokus membuat dan mengembangkan jam tangan  berkualitas yang berawal dari jam tagan untuk pilot.

Pada pameran kali ini, pengunjung bisa menyaksikan jam tangan bersejarah yang diproduksi IWC dari tahun 1940, jam tangan yang diproduksi khusus untuk Angkatan Darat Inggris yakni WWW pada tahun 1945. Juga, jam tangan chronograph diproduksi tahun 1994 yang merupakan jam tangan pertama untuk pilot.

IWC Schaffhausen Gelar Pameran Jam Tangan Terbesar di Asia Tenggara

Butik IWC Schaffhausen di Mal Pavilion Kuala Lumpur Malaysia. JIBI/Bisnis/Nancy Junita

Selain jam tangan tangan bersejarah, pengunjung juga bisa menyaksikan jam tangan yang telah  dipamerkan di SIHH pada Januari 2019 di Geneva Swiss, seperti  Spitfire, yang menggambarkan kemahiran IWC dalam membuat jam tangan dengan 100 persen in-house movements, dan Top Gun --rangkaian jam tangan yang terbuat dari bahan inovatif dan kuat seperti ceratanium (campuran dari keramik dan titanium) dan keramik berwarna pasir.

 Pameran tersebut dihadiri anggota Dewan Direksi IWC Hannes A Pantli dan Direktur Pelaksana IWC untuk Asia Tenggara Stanislas Rambaud.

 

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro