Bisnis.com, JAKARTA -- Mulan akan segera dirilis dalam format live action oleh Walt Disney Studios. Nah, teaser pertamanya sudah ditayangkan oleh Disney di Youtube pada Senin (8/7/2019). Berikut ini fakta tentang film live action Mulan yang harus kamu ketahui.
Mulan sebagai tokoh utama film itu akan diperankan oleh artis asal China Liu Yifei atau biasa dikenal dengan nama Crystal Liu.
Dikutip dari Holywood Reporter, untuk menghormati keakuratan budaya maka tim casting film Mulan fokus untuk menemukan wanita muda dari China untuk memerankan Hua Mulan.
Baca Juga Berikut 5 Film Rekomendasi Pekan Ini |
---|
Mereka juga membutuhkan wanita yang terampil dalam seni bela diri dan mahir berbicara dalam bahasa Inggris. Ternyata, dalam proses pencarian tersebut, tim casting telah mengujungi lima benua dan melihat hampir 1.000 kandidat.
Pada sosok Liu, Disney menemukan paket lengkap. Dia dinilai memiliki kualitas seorang bintang serta terampil dalam bela diri dan fasih berbahasa Inggris.
Kemampuan bela dirinya sudah terbukti saat ia bermain di film The Forbidden Kingdom. Pada film yang dirilis pada 2008 silam tersebut, ia beradu akting dengan Jackie Chan dan Jet Li.
Baca Juga Aladdin Raup US$900 Juta |
---|
Bisa Berbahasa Inggris dan Jepang
Saat berusia 10 tahun, Liu Yifei pindah ke Queens, New York bersama ibunya. Namun, beranjak remaja tepatnya saat berusia 15 tahun, Liu kembali ke China untuk berlatih akting di Akademi Film Beijing.
Saat di akademi itu, ia sudah ikut bermain dalam beberapa drama China, seperti The Story of a Noble Family dan Demi Gods and Semi Devils pada tahun 2002.
Selain bahasa Inggris, Liu juga bisa berbahasa Jepang. Ia sempat merilis lagu berbahasa Jepang di bawah naungan Sony Music Entertainment Jepang berjudul ‘Mayonaka no Door’ ditahun 2006.
Pernah Berpacaran dengan Aktor Korsel
Liu Yifei pernah berpacaran dengan aktor papan atas asal Korea Selatan, Song Seung Hun. Mereka bertemu di film Korea-China ‘The Third Way of Love’ yang diluncurkan pada 2015 dan kemudian menjalin hubungan asmara.
Sayangnya, dua tahun berpacaran mereka berdua memutuskan untuk berpisah dengan alasan kesibukan dan hubungan jarak jauh antara Korea dan China.
Berusia 32 Tahun
Terlihat seperti masih berusia 20 tahun, sebenarnya Liu Yifei lahir pada tahun 1987. Siapa sangka, tahun ini ia akan berusia 32 tahun.
Hingga saat ini ia pun dijuluki ‘Fairy Sister’ oleh masyarakat China. Menurut publik, salah satu artis paling populer di negeri tirai bambu itu memiliki penampilan dan citra yang murni dan polos.
Sementara itu, film ‘Mulan’ menceritakan tentang seorang wanita muda yang menyamar sebagai seorang pria untuk mengambil wajib militer tentara ayahnya di China pada abad ke-5.
Film live action ini akan segera tayang pada Maret tahun 2020 mendatang. Siapa nih yang sudah tidak sabar menonton film ini?