Gibran Rakabuming Raka (kiri), Bobby Nasution (tengah), Kaesang Pangarep (kanan)./Instagram@kaesangp
Fashion

Dua Anak Jokowi, Gibran dan Kaesang, Bersaing di Bisnis Katering

Ria Theresia Situmorang
Jumat, 26 Juli 2019 - 08:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mengikuti jejak kakaknya, Gibran Rakabuming Raka yang sudah lebih dahulu merintis usaha katering, Kaesang akhirnya memberanikan diri merilis lini usaha barunya bernama Kaetering. Dengan demikian, kedua putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu bersaing di bisnis katering.

Hal ini disampaikan Kaesang melalui laman media sosial Twitter-nya, pada Kamis (25/7/2019), dengan sebuah unggahan foto. 

Terlihat dari foto tersebut, usaha kateringnya ini akan mulai dirilis pada Senin (29/7/2019). Dengan harga Rp30 ribu, calon pembeli akan mendapatkan aneka lauk pauk dan sayuran yang berubah-ubah setiap harinya. 

Kaesang juga memberikan penawaran menarik berupa layanan antar gratis dengan minimal pembelian 10 pax dan potongan Rp2.000, jika mengajak orang lain ikut bergabung. 

"MAU PESEN PERHARI ATAU PERTAUN JUGA BISA," ujar Kaesang

Dengan nada bercanda, warganet kembali merespons unggahan Kaesang yang cukup menarik perhatian tersebut karena dianggap menyalip bisnis yang sudah lama dirintis kakaknya.

"Saingan kok sama abang sendiri ckckck," tulis akun @psyduckmeleduck. 

"Semua jenis usaha diembat, emang serakah ya. huhu," tulis @RisKhaAmalia_. 

"Tolong @DitjenPajakRI segera di minta laporan ...ninuninu," tulis @jimmytoyota3. 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro