Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Tatapan Kagum Brad Pitt pada Jennifer Aniston di SAG Awards 2020

Brad Pitt kembali dipertemukan dengan mantan istrinya Jennifer Aniston dalam ajang Screen Actors Guild (SAG) Awards 2020. Bahkan, Pitt terlihat memandangi Aniston saat menerima penghargaan.
Newswire
Newswire - Bisnis.com 20 Januari 2020  |  12:30 WIB
Tatapan Kagum Brad Pitt pada Jennifer Aniston di SAG Awards 2020
Brad Pitt dan Jennifer Aniston di SAG Awards 2020. - Youtube

Bisnis.com, JAKARTA - Brad Pitt kembali dipertemukan dengan mantan istrinya Jennifer Aniston dalam ajang Screen Actors Guild (SAG) Awards 2020. Bahkan, Pitt terlihat memandangi Aniston saat menerima penghargaan.

Aniston meraih piala Aktor Wanita Terbaik untuk Serial Drama berkat perannya di "The Morning Show".

Saat itu, Pitt baru saja menerima piala untuk Aktor Pria Pendukung Terbaik, dan dia langsung melihat televisi yang berada di belakang panggung saat Aniston berpidato.

Pitt memandang televisi dengan tatapan kagum dan terpesona dengan Aniston. Bahkan dia juga terlihat tersenyum, demikian dilansir Eonline, Senin (20/1/2020).

Saat Pitt menerima penghargaan, Aniston juga tertangkap kamera sedang tersenyum memperhatikan aktor "Once Upon A Time in Hollywood" itu. Sementara itu, dalam pidato sambutannya Pitt cukup banyak bercanda dalam menyampaikannya.

"Saya harus memasukkan ini pada profil Tinder saya," ujar Pitt.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

aktor brad pitt

Sumber : Antara

Editor : Nancy Junita

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top