Imunisasi DT/TT untuk memberikan kekebalan anak terhadap penyakit difteri dan tetanus. (Solopos-Burhan Aris Nugraha)
Health

Ini Lho Pentingnya Imunisasi pada Masa Pandemi Covid-19

Fitri Sartina Dewi
Rabu, 28 Oktober 2020 - 10:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Masyarakat diimbau untuk tetap melaksanakan imunisasi meski Indonesia saat ini masih menghadapi pandemi Covid-19. Pasalnya, imunisasi ini sangat penting untuk menjaga keluarga dan masyarakat agar dapat terhindar dari risiko penyakit menular yang berbahaya.

Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) menjelaskan sejumlah manfaat dari imunisasi. Pertama, imunisasi bisa memicu pembentukan kekebalan tubuh (imunitas) tubuh dengan tiga cara.

Ketiga cara yang dimaksud yaitu dengan membuat tubuh mengenali virus/bakteri pembawa penyakit, sehingga tubuh memproduksi antibodi untuk melawan.

"Kekebalan tubuh akan terbentuk karena tubuh mengingat si virus atau bakteri pembawa penyakit dengan cara melawannya, sehingga bisa bereaksi sebelum kita jatuh sakit," jelas KPCPEN melalui media sosial instagram @lawancovid19_id, Selasa (27/10/2020).

Lebih lanjut, KPCPEN menyatakan imunisasi telah berhasil mencegah 2 sampai 3 juta kematian per tahun di seluruh dunia yang diakibatkan oleh berbagai penyakit seperti difteri, tetanus, influenza dan campak.

"Oleh sebab itu, imunisasi penting agar kita, keluarga, dan masyarakat dapat terhindar dari penyakit menular berbahaya," tulis KPCPEN.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo juga menekankan pentingnya imunisasi pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini. Menurut, Presiden pandemi Covid-19 menjadi momentum untuk menguatkan ketahanan kesehatan (health security) dan meningkatkan kapasitas pelayanan kesehatan.

Dalam menghadapi pandemi Covid-19, Presiden menyatakan dibutuhkan terobosan dan tidak dapat lagi menggunakan cara-cara lama atau cara yang biasa.

"Kita harus pakai cara-cara yang luar biasa untuk mengeliminasi penyakit menular dan tidak menular, penurunan stunting, dan imunisasi lengkap bayi," kata Jokowi saat menyampaikan sambutan dalam peringatan HUT Ke-70 Ikatan Dokter Indonesia yang ditayangkan melalui Youtube Sekretariat Presiden, Sabtu (24/10/2020).

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro