Bisnis.com, JAKARTA- Psoriasis adalah peradangan kulit yang menyebabkan ruam tebal, kulit kering, tebal, merah dengan sisik putih yang mudah terkelupas. Penyakit ini bisa muncul di mana saja tetapi paling sering muncul di kulit kepala, siku, lutut, dan punggung bawah.
Gejala yang muncul jika anda terkena penyakit ini adalah adanya benjolan merah di kulit anda yang memungkinkan untuk membesar dan menebal, kemudian akan bersisik pada bagian atasnya. Hal tersebut akan terasa gatal dan membuat anda tidak nyaman. Apabila anda mengangkat atau menggaruknya, bisa mudah berdarah.
Melansir Web MD, beberapa ilmuwan belum bisa memastikan penyebab pasti dari Psoriasis, tetapi ini terkait dengan masalah sistem kekebalan tubuh seseorang dan pertahanan tubuh anda terhadap kuman.
Jika anda menderita Psoriasis, sistem kekebalan anda secara keliru menyerang sel kulit yang sehat, seolah-olah sedang melawan infeksi. Untuk meresponnya, tubuh anda akan membuat sel kulit baru setiap beberapa hari, bukan 4 minggu seperti biasanya. Sel-sel kulit baru itulah yang akan menumpuk di permukaan tubuh dan membentuk ruam.
Beberapa pemicu yang membuat penyakit ini semakin memburuk seperti cedera atau infeksi kulit, stres emosional, mengonsumsi obat-obatan tertentu, merokok, dan meminum alkohol.
Bukan tidak mungkin jika seseorang mengalami penyakit ini menjadi hilang kepercayaan diri untuk tampil di publik. Untuk mengatasinya, segera konsultasikan ke dokter agar segera dilakukan pemeriksaan pada kulit, kulit kepala, dan kuku anda.
Jika anda mengalami pembengkakan dan nyeri pada persendian, dokter anda mungkin juga akan melakukan tes darah dan sinar-X untuk memeriksa radang sendi.
Selain itu, ada beberapa cara untuk mengobati penyakit ini yang bisa anda lakukan secara rutin.
1. Memberikan krim atau salep kulit
Cara ini bisa kamu lakukan jika Psoriasis yang diderita ringan hingga sedang. Krim atau salep kulit akan dapat mengurangi peradangan, gatal-gatal, dan memangkas laju pertumbuhan sel kulit.
2. Fototerapi
Jika anda menderita Psoriasis sedang hingga berat, fototerapi UVB akan dapat membantu merawat kulit dengan paparan sinar ultraviolet. Perawatan ini tentunya dilakukan dengan pengawasan dokter kulit
3. Terapi Laser
Terapi ini merupakan sentuhan baru dalam fototerapi. Berkas cahaya yang dipancarkan oleh laser akan sangat terfokus untuk perawatan langsung ke ruam anda tanpa mengenai kulit yang sehat. Terapi Laser ini memiliki lebih sedikit efek samping dan risiko dibandingkan dengan fototerapi tradisional
4. Pengobatan alami
Anda bisa menggunakan lidah buaya, minyak pohon teh, dan rendaman oatmeal untuk menenangkan kulit yang gatal.
5. Meredakan stres
Stres dapat memperburuk Psoriasis anda sehingga mencoba kegiatan relaksasi bisa mengontrol penyakit tersebut agar tidak memburuk. Apapun yang membantu anda rileks seperti yoga, tarik nafas dalam, atau berjalan-jalan dapat membantu meringankan gejala.