Rambut rontok/huffingtonpost
Health

5 Vitamin Untuk Mencegah Rambut Rontok

Yuliana Hema
Jumat, 18 Juni 2021 - 15:07
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tidak hanya tubuh, rambut juga merupakan salah satu bagian tubuh perlu dijaga agar tetap sehat agar terhindar dari kerontokan.

Salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko kerontokan adalah kurangnya asupan vitamin dan mineral dalam tubuh Anda.  

Maka untuk itu penting bagi Anda untuk mengetahui vitamin apa saja yang dapat mencegah rambut rontok. Dilansir dari WebMd, berikut lima vitamin yang dapat Anda konsumsi untuk mencegah kerontokan. 

1. Biotin 

Vitamin B7 yang akrab disebut Biotin ini merupakan vitamin yang penting untuk sel-sel di dalam tubuh Anda. Selain menyebabkan rambut rontok dan kekurangan biotin dapat menyebabkan ruam kulit dan kuku rapuh. 

Kandungan Biotin ini dapat ditemukan dalam makanan seperti kuning telur, biji-jian utuh dan daging. 

2. Zat Besi 

Sel darah merah membutuhkan zat besi untuk membawa oksigen. Kadar zat besi yang rendah dapat menyebabkan anemia dan menimbulkan kelelahan, kulit pucat, dan rambut rontok.

Anda dapat menjumpai zat besi secara alami dalam daging merah terutama hewan yang diberi makan rumput, sayur hijau dan kacang-kacangan. 

3. Vitamin C

Mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi pada saat yang sama dengan makanan yang mengandung vitamin C akan membantu Anda lebih baik menyerap zat besi dalam makanan itu.

Beberapa sumber vitamin C yang bagus di antaranya buah sitrus, sayuran hijau, dan paprika. 

4. Vitamin D

Vitamin D umumnya bermanfaat untuk tulang tetapi vitamin ini juga memiliki khasiat untuk mencegah rambut rontok. Selain berjemur Anda bisa mendapatkan vitamin D dari mengonsumsi makan ikan berlemak atau minum susu yang diperkaya.

5. Zinc 

Zinc memainkan peran kunci dalam membuat protein di rambut Anda dan sel-sel lainnya. Tubuh tidak dapat memproduksi zinc secara alami sehingga Anda perlu mendapatkannya melalui makanan. 

Anda bisa mendapatkan kandungan zinc dari makanan alami seperti kerang, daging, kacang polong, kacang-kacangan dan biji-bijian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yuliana Hema
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro