Bisnis.com, SOLO - Gitaris band metal asal Bandung Eben Burgerkill dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (3/9/2021).
Kabar duka tersebut kemudian dikonfirmasi oleh Kiki 'Ucup' Aulia, yang merupakan sahabat dekat mendiang Eben.
"Iya benar (Eben Burgerkill meninggal dunia),"
Ucup mengatakan, Eben meninggal dunia diduga saat sedang bermain musik untuk proyek barunya.
Selain itu, Vincent Rompies di acara Youtube channel Vincent Desta yang tayang live pada Jumat, turut mengucapkan bela sungkawa.
"Kabar duka lagi kalau teman kita, my bro Eben Burger Kill meninggal dunia. Turut berduka cita. Saya terakhir ketemu di Synchronize," ujarnya.
Bahkan sebelum menghembuskan nafas terakhirnya, Eben juga masih bekerja sebagai presenter.
Eben disebut meninggal dunia karena jantung.
Profil
Eben Burgerkill memiliki nama asli Aries Tanto. Ia lahir di Jakarta pada 26 Maret.
Meskipun tak lagi menjadi personil band metal itu, Eben merupakan seorang legend band musik metal.
Dirinya merupakan salah satu pendiri Burgerkill pada tahun 1995 di Bandung.
Saat itu Eben baru saja pindah dari Jakarta ke Bandung.
Ia pun bertemu dengan Ivan, Kimung, dan Dadan yang menjadi formasi awal Burgerkill.
Eben bersama Burgerkill merilis album pertamanya pada awal tahun 1997. Mereka kemudian mendapat tawaran rekaman independen Malaysia, Anak Liar Records di tahun 1999.
Bersama Burgerkill, Eben pun mendapat sejumlah prestasi dan penghargaan.
Di tahun 2006, Eben menikahi Anggi Pratiwi. Keduanya kemudian dikaruniai tiga orang anak.