Bisnis.com, JAKARTA — Efektivitas vaksin Pfizer terhadap infeksi Covid menurun dari 68% menjadi 12% untuk anak-anak berusia 5 hingga 11 tahun selama lonjakan omicron. Perlindungan terhadap rawat inap turun dari 100% menjadi 48% selama periode yang sama.
Penurunan dramatis dalam efektivitas vaksin kemungkinan disebabkan oleh dosis yang lebih rendah yang diterima anak-anak. Data tersebut muncul saat New York City berencana untuk mengakhiri mandat masker sekolah pada 7 Maret.
Studi ini belum mengalami peer review. Karena urgensi kesehatan masyarakat dari pandemi, para ilmuwan telah menerbitkan hasil studi mereka sebelum peninjauan tersebut.
Baca Juga 10 Jenis Vaksin Covid-19 di Indonesia |
---|
Anak-anak dalam kelompok usia ini diberikan dua suntikan 10 mikrogram, sedangkan anak-anak berusia 12 hingga 17 tahun menerima suntikan 30 mikrogram.
Para peneliti juga membandingkan anak berusia 11 dan 12 tahun selama akhir pekan yang berakhir pada 30 Januari. Mereka menemukan efektivitas vaksin turun menjadi 11% untuk kelompok dosis rendah tetapi menawarkan perlindungan 67% kepada kelompok yang menerima dosis lebih tinggi.
Mengingat hilangnya perlindungan terhadap infeksi dengan cepat, hasil ini menyoroti pentingnya perlindungan berlapis, termasuk pemakaian masker, bagi anak-anak untuk mencegah infeksi dan penularan.
Untuk anak-anak berusia 12 hingga 17 tahun, efektivitas vaksin terhadap infeksi turun dari 66% menjadi 51% dari Desember hingga akhir Januari. Perlindungan terhadap rawat inap turun dari 85% menjadi 73% untuk remaja selama periode yang sama.
Infeksi Covid turun 91% dari pandemi tertinggi di bulan Januari. Amerika Serikat mengalami lonjakan rawat inap anak-anak dengan Covid selama gelombang omicron. Food and Drug Administration berupaya mempercepat vaksin Pfizer untuk anak-anak berusia enam bulan hingga 4 tahun bulan ini sebagai tanggapan atas jumlah anak yang dirawat di rumah sakit karena Covid.
Namun, FDA dan Pfizer memutuskan untuk menunda rencana tersebut setelah data pada dua dosis pertama tidak memenuhi harapan. FDA sekarang menunggu untuk melihat data uji klinis pada dosis ketiga untuk anak-anak, yang diperkirakan ada pada bulan April