Bisnis.com, JAKARTA - Instagram merupakan salah satu media sosial yang paling banyak dipakai orang di dunia.
Aplikasi yang sudah ada sejak 2010 silam itu, kini menjadi pilihan utama orang dalam membagikan foto dan video aktivitas mereka.
Jumlah follower pengguna instagram pun berbeda. Ada yang hanya puluhan tapi ada juga yang ratusan juta.
Mulai dari Cristiano Ronaldo hingga Ariana Grande, berikut akun Instagram yang paling banyak diikuti oleh pengguna aktif, dilansir dari Prestige Online:
1. Instagram (@instagram)
Pengikut: 516 juta
Akun resmi Instagram adalah yang paling banyak diikuti di seluruh platform. Dari hampir 7.000 postingannya, menampilkan berbagai hal yang populer, kreatif, dan menarik perhatian, seperti aktris Rachel Zegler, Pua, atau Lisa dari BLACKPINK.
2. Cristiano Ronaldo (@cristiano)
Pengikut: 451 juta
Sejak membuat comeback besar ke Manchester United, pengikut Cristiano Ronaldo di Instagram terus meningkat. Ia merupakan orang pertama yang mencapai 200 juta pengikut yang kemudian akhirnya mencapai angka 400 juta pada awal 2022.
3. Kylie Jenner (@kyliejenner)
Pengikut: 345 juta
Wanita di balik Kylie Cosmetics, Kylie Skin, Kylie Swim, Kylie Baby dan banyak lagi ini menempati urutan ketiga.
4. Lionel Messi (@leomessi)
Pengikut: 335 juta
Sebagai salah satu rival terbesar Ronaldo di sepak bola, penyerang Argentina berikut menempati posisi keempat.
5. Selena Gomez (@selenagomez)
Pengikut: 325 juta
Selena Gomez memang telah menjadi pembicaraan sepanjang hidupnya, tak terkecuali era media sosial. Selain pemotretan majalah, plandid, dan candid, Gomez mengisi Instagram dengan isu kesehatan mental dan mendorong pengikutnya untuk mendidik diri mereka sendiri tentang pentingnya kesehatan tersebut.
6. Dwayne “The Rock” Johnson (@therock)
Pengikut: 320 juta
Bintang film Hollywood ini memiliki pengikut yang terus meningkat, diisi dengan konten penuh latihan dan motivasi gaya hidup yang tak ada habisnya.
7. Kim Kardashian (@kimkardashian)
Pengikut: 316 juta
Salah satu wajah paling terkenal di dunia, tidak mengherankan melihat Kim Kardashian di sepuluh besar. Kim terus menjadi berita utama dan kemungkinan akan terus meningkat pengikutnya.
8. Ariana Grande (@arianagrande)
Pengikut: 315 juta
Penyanyi dan pelatih Grammy di The Voice ini banyak moment penting sehingga semakin banyak orang yang mengikuti. Grande menjadi musisi yang paling banyak diikuti pada tahun 2019, dengan foto yang dipenuhi dengan berbagai teaser.
9. Beyonce Knowles (@beyonce)
Pengikut: 261 juta
Penyanyi, aktris, penulis lagu, produser, penari, pengusaha, sutradara, dan banyak profesi lainnya dalam satu orang yaitu Beyonce. Tak heran jika ia memiliki banyak pengikut.
10. Khloe Kardashian (@khloekardashian)
Pengikut: 249 juta
Khloe bergabung dengan Kim dan Kylie dalam 10 besar ini tepat pada waktunya untuk pemutaran perdana The Kardashians di Disney+ April ini.