Asam urat
Health

Berapa Angka Normal Kadar Asam Urat? Ini Jawabannya

Kresensia Kinanti
Rabu, 21 Juni 2023 - 17:29
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Asam urat adalah senyawa yang diproduksi oleh tubuh untuk mengurai purin. Purin merupakan zat alami yang berfungsi untuk mengatur pertumbuhan sel hingga menyediakan energi.

Pada dasarnya, memiliki asam urat dalam tubuh adalah hal yang wajar. Sebagian besar asam urat larut dalam darah dan mengalir ke ginjal.

Dari sana, asam urat akan keluar melalui urin. Namun, terkadang asam urat dapat menumpuk di dalam sendi dan jaringan. Hal ini kemudian akan menimbulkan penyakit.

Asam urat adalah penyakit khas di persendian. Kondisi ini akan menyebabkan gejala nyeri tak tertahankan, pembengkakan, dan rasa panas di persendian. Kadar asam urat yang tinggi dalam darah disebut hiperurisemia.

Asam Urat Tinggi dan Rendah: Risiko dan Manfaat

Melansir Medical News Today, asam urat biasanya dianggap tinggi jika melebihi 7 miligram per desiliter (mg/dL) untuk pria dan lebih dari 6 mg/dL untuk Wanita. Sedangkan kadar asam urat yang rendah kurang dari 2 mg/dL.

Asam urat dengan kadar yang rendah jarang ditemukan, namun kadar asam urat yang tinggi dapat menyebabkan penyakit ginjal dan masalah kesehatan lainnya.

Dalam beberapa penelitian, asam urat tinggi dikaitkan dengan tekanan darah tinggi dan gagal jantung serta sindrom metabolic. Ini adalah sekelompok gejala yang meningkatkan peluang terkena diabetes, stroke dan penyakit jantung.

Asam urat rendah atau hipourikemia kerap kali kurang mendapat perhatian karena penderita asam urat rendah jauh lebih sedikit, hanya sekitar 0,5% dari populasi. Namun, hal ini terkait dengan gangguan neurologis yang serius, termasuk penyakit Alzheimer, penyakit Parkinson, dan amyotrophic lateral sclerosis (ALS), penurunan fungsi ginjal, dan kondisi saraf yang menyakitkan atau yang disebut trigeminal neuralgia.

Asam urat yang tinggi dapat disebabkan oleh:

- Tidak mengeluarkan cukup asam urat dari tubuh, kadang-kadang akibat dehidrasi, tetapi lebih sering akibat penyakit ginjal.
- Konsumsi alkohol, yang meningkatkan risiko gout dan kambuhnya gout.
- Makan makanan tinggi purin yang mencakup banyak daging merah, kerang, makanan manis, soda manis, dan sirup jagung tinggi fruktosa. (Fruktosa dari buah juga dapat menyebabkan asam urat tinggi).
- Obesitas.
- Diabetes.
- Obat-obatan tertentu, termasuk beberapa yang digunakan untuk artritis, seperti siklosporin (Neoral) dan tacrolimus (Prograf).

Asam urat yang rendah dapat disebabkan oleh:

- Kelainan bawaan yang menurunkan produksi asam urat.
- Sindrom Fanconi, yang menyebabkan tabung penyaringan dalam ginjal mengeluarkan terlalu banyak asam urat dan zat lainnya.
- Diabetes.
- Obat anti asam urat seperti allopurinol (Zyloprim).
- Kehamilan.
- Malnutrisi.
- Riwayat keluarga dengan hipourikemia.

Cara mencegah penyakit asam urat

- Mengonsumsi air putih yang cukup untuk menghindari dehidrasi dan membantu ginjal berfungsi dengan baik
- Olah raga secara rutin
- Membatasi konsumsi makanan dan minuman yang mengandung zat purin tinggi. Seperti daging merah, minuman beralkohol, dan minuman tinggi fruktosa
- Mengonsumsi makanan yang memilki antioksidan seperti sayur dan buah

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro