24 Jam bersama Gaspar/imdb
Entertainment

Daftar Film Indonesia Siap Rilis Awal 2024, Genre Horor Mendominasi

Mutiara Nabila
Rabu, 3 Januari 2024 - 19:15
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Tahun baru, beberapa film lokal baru sudah siap tayang di layar lebar, menyusul gelombang jumlah penonton bioskop yang sudah semakin tinggi tahun lalu. 

Pada januari sendiri, setidaknya akan ada 11 film yang siap tayang di layar lebar. Film yang akan tayang akan tersedia dari berbagai genre, dari romantis, komedi, dan didominasi oleh genre horor. 

Lalu, ada film apa saja yang bisa dinantikan tayang awal tahun ini? 

1. Trinil: Balekno Gembungku

Film bergenre horor bakal membuka tahun ini. "Trinil: Balekno Gembungku" adalah garapan sutradara ternama Hanung Bramantyo yang terakhir kali menggarap film horor pada 2007 silam dengan "Legenda Sundel Bolong."

Film tentang hantu dengan kepala melayang atau kuyang ini bakal tayang di bioskop mulai 4 Januari 2024. 

2. Diwe: Hutan Terlarang

Tayang di hari yang sama dengan film sebelumnya film "Diwe: Hutan Terlarang" juga akan tayang pada 4 Januari 2023. 

Film yang juga bergenre horor ini menceritakan tentang hutan terlarang di Bangka Belitung, ketika lima anak muda berkunjung dan bersikeras menjelajahi hutan terlarang itu. 

3. Suami yang lain

Film garapan John De Rantau ini adalah film pertama bergenre romatis tahun ini. 

"Suami yang Lain" akan tayang pada 4 Januari 2024 dan dibintangi oleh Acha Septriasa yang berperan sebagai Olive yang terlibat dalam cinta segitiga setelah berselingkuh dari suaminya dengan Jordy yang diperankan oleh Morgan Oey. 

4. Ancika: Dia yang Bersamaku 1995

Sekuel lainnya dari semesta Dilan, "Ancika: Dia yang Bersamaku 1995" mengisahkan tentang perempuan yang menggantikan Milea sebagai pasangan Dilan. 

Film dari adaptasi novel karya Pidi Baiq yang diarap sutradara Benni Setiawan ini akan tayang di bioskop pada 11 Januari 2024 dan diperankan oleh Arbani Yasiz sebagai Dilan dan ex member JKT48 Azizi Asadel sebagai Ancika. 

5. Sehidup Semati

Film bergenre romantis lainnya yang akan menghiasi layar lebar Indonesia adalah "Sehidup Semati", yang juga akan tayang pada 11 Januari 2024. 

Film garapan Upi Avianto ini akan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama seperti Laura Basuki dan Ario Bayu. Filmnya menceritakan tentang perempuan yang terjebak dalam rumah tangga penuh kekerasan dan perselingkuhan. 

6. Pulang Tak Harus Rumah

Film dengan cerita daerah, "Pulang Tak Harus Rumah" akan tayang dengan jadwal berbeda dari biasanya, pada Senin 15 Januari 2024. 

Film asal Makassar yang digarap oleh Rusmin Nuryadin ini menceritakan tentang anak yang akan dititipkan oleh ibunya kepada sang kakek yang belum pernah ditemui sebelumnya. 

7. Petulangan Anak Penangkap Hantu

Film "Petulangan Anak Penangkap Hantu" menceritakan tentang sekelompok anak yang hobi menangkap hantu dan ingin mengungkapkan kasus misterius di sebuah desa. 

Film besutan sutradara Jose Poernomo ini dibintangi oleh sejumlah aktor muda berbakat seperti Muzakki Ramadhan dan M. Adhiyat, yang bakal tayang di bioskop pada 18 Januari 2024 mendatang. 

8. Rambut Kafan

Di tanggal yang sama, 18 Januari 2024, film horor lainnya akan kembali menghiasi layar lebar. 

Film "Rambut Kafan" garapan Helfi Kardit itu diperankan oleh Bulan Sutena, Yama Carlos, dan Catherine Wilson. Bercerita tentang seorang pengusaha sukses yang memiliki istri yang sakit misterius. Penyakit sang istri kemudian menjadi semakin parah dan justru membahayakan seluruh keluarga.

9. Bu Tejo Sowan Jakarta

Menyusul film pendek viral berjudul "Tilik", film "Bu Tejo Sowan Jakarta" akan hadir di bioskop pada 18 Jakarta 2024.

Film ini akan kembali dibintangi oleh Siti Fauziah sebagai Bu Tejo dan bercerita tentang perjalanannya menuju Jakarta untuk menentang pernikahan anaknya yang bernama Teddy dengan perempuan berdarah Tionghoa.

10. Pemukiman Setan

Film horor lainnya yang tayang Januari ini adalah "Pemukiman Setan" yang akan tayang pada 25 Januari 2024.

Film ini digarap oleh Charles Gozali, yang sebelumnya menggarap "Qodrat". Kali ini, filmnya akan menceritakan tentang tiga anak muda yang ingin mencuri di sebuah rumah yang dihuni banyak hantu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Mutiara Nabila
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro