Buah kenari baik untuk kesehatan rambut./Istimewa
Health

10 Makanan Sehat untuk Cegah Rambut Rontok, Kaya Vitamin dan Mineral

Redaksi
Selasa, 21 Mei 2024 - 17:46
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Penyebab masalah pada rambut adalah kekurangan vitamin B12, D, biotin, riboflavin, dan zat besi. Akibatnya, rambut menjadi tidak sehat dan mudah rontok hingga bercabang. Mengonsumsi makanan kaya vitamin dan mineral adalah solusi untuk menyehatkan rambut.

Rambut tidak sehat juga dipengaruhi oleh faktor eksternal, seperti polusi dan panas matahari. Permasalahan pada rambut kerap terjadi bagi banyak orang yang membuat kepercayaan diri menurun saat sedang beraktivitas.

Dilansir Healthline dan Kementerian Kesehatan, Selasa (21/5/2024) banyak orang melakukan perawatan rambut dengan memakai shampo atau kondisioner agar mendapatkan nutrisi tambahan. Di samping itu, kesehatan rambut juga harus  ditunjang melalui konsumsi makanan yang kaya akan nutrisi.

Berikut rekomendasi makanan untuk menyehatkan rambut.

1. Daging Ikan

Dalam daging ikan mempunyai kandungan protein dan vitamin D, yang memperkuat akar rambut sehingga tidak mudah rontok dan mencegah kebotakan dini. Anda bisa mengonsumsi ikan salmon, tenggiri, tuna, dan ikan kembung dengan catatan harus diolah dengan komposisi rendah kalori dan garam.

2. Telur

Dalam kandungan telur terdapat protein dan biotin, kedua nutrisi tersebut memiliki peran penting untuk pertumbuhan rambut. Sebagian besar folikel rambut terbuat dari protein, jika kekurangan protein akan menimbulkan masalah pada folikel hingga berujung kerontokan.

Selain protein, kandungan biotin bertugas untuk memproduksi protein rambut atau keratin. Biotin membantu rambut tampak berkilau dan tidak kusam. Tak heran jika biotin kerap digunakan dalam produk perawatan rambut.

3. Kenari

Kenari tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan jantung dan otak, tapi juga bermanfaat menyehatkan rambut. Pasalnya, kenari memiliki kandungan asam lemak omega-13, biotin, dan vitamin E.

Adanya nutrisi tersebut melindungi rambut dari paparan sinar matahari yang merusak DNA sel rambut sehingga tampak kusam dan mudah rontok. Dalam penggunaannya, minyak biji kenari lah yang digunakan untuk menutrisi rambut.

4. Tiram

Bagi beberapa orang memiliki alergi terhadap makanan laut, seperti tiram. Tapi bagi yang tidak mempunyai alergi terhadap tiram dapat dikatakan beruntung. Bukan tanpa sebab, dalam satu  tiram mengandung jumlah 96% seng untuk perempuan dan 75% untuk pria.

Kandungan seng berguna sebagai mineral yang membantu mendukung siklus pertumbuhan dan perbaikan rambut. Namun, konsumsi tiram juga harus dibatasi karena dapat menyebabkan keracunan.

5. Daging Merah

Daging merah mengandung protein dan zat besi yang membantu pertumbuhan rambut. Seperti diketahui protein memperbaiki serta memperkuat folikel rambut untuk mencegah dari kerontokan. Dalam satu steak sirloin matang dengan berat 100 gram mengandung sebanyak 29 gram protein.

Zat besi dalam daging merah membantu sel darah merah mengalirkan oksigen ke seluruh organ tubuh, termasuk folikel rambut. Lancarnya siklus darah membuat akar rambut menjadi kuat.

6. Alpukat

Buah alpukat merupakan sumber lemak sehat yang baik untuk jantung dan mencegah penyakit kardiovaskular. Di sisi lain, alpukat salah satu sumber terbaik vitamin E yang mendukung pertumbuhan rambut. Dalam satu buah alpukat seberat 200 gram mengandung 28% kebutuhan vitamin E harian.

Kandungan tersebut turut mencegah stress oksidatif dengan menetralkan radikal bebas. Dalam sebuah penelitian menyebutkan orang dengan rambut rontok mengalami pertumbuhan rambut 43,5% setelah mengonsumi suplemen vitamin E selama 8 bulan. Vitamin E juga merawat dan menjaga kesehatan kulit rambut.

7. Ubi Jalar

Ubi jalar merupakan kelompok umbi-umbian yang akan berbuah didalam tanah. Ubi jalar merupakan sumber beta-karoten yang akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A guna nutrisi pada rambut. Dalam 114 gram ubi jalar, terkandung lebih dari 90% kebutuhan vitamin A harian manusia, sehingga tidak ada salahnya mencoba ubi jalar sebagai camilan atau makanan pokok.


8. Bayam

Bayam mengandung zat besi, beta-karoten, asam folat, dan vitamin C yang membantu menjaga kesehatan folikel rambut dan kulit kepala. Kandungan tersebut merawat rambut agar lebih berkilau dan tidak mudah rontok, sehingga dapat meningkatkan rasa percaya diri.  


9. Buah Beri

Buah beri memiliki kandungan vitamin C serta antioksidan yang kuat untuk membantu melindungi folikel rambut dari kerusakan akibat radikal bebas. Tubuh menggunakan vitamin C untuk memproduksi kolagen dan protein sebagai nutrisi yang bertugas menguatkan rambut.

10. Yoghurt

Yoghurt kaya akan protein, vitamin B5, dan Vitamin D yang baik untuk kesehatan rambut. Yoghurt juga mengandung asam laktat yang berfungsi membersihkan kulit kepala dari sel kulit mati maupun radikal bebas sehingga akar rambut lebih kuat dan tidak mudah rontok. (Muhammad Sulthon Sulung Kandiyas)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro