Bisnis.com, JAKARTA – Konser Java Jazz Festival 2024 telah memasuki hari terakhir yang akan diisi oleh penampilan musisi Tanah Air, mulai dari Tompi, Nadhif Basalamah, hingga Project Pop. Penyanyi luar negeri seperti Snoh Aalegra juga siap buat para penonton berdendang.
Sebelumnya, pada hari pertama deretan musisi yang sedang naik daun melenggang di panggung Java Jazz Festival 2024, salah satunya Maliq & D’Essentials yang tampil di stage Tehbotol Sosro Hall pada pada Minggu (26/4/2024) pukul 17.30-18.30 WIB.
Band yang digagas oleh kakak beradik Angga dan Widi itu berhasil membuat arena Tehbotol Sosro Hall dipadati oleh penonton hingga menjalar ke luar. Pada kesempatan itu, mereka membawakan beberapa lagu yang saat ini tengah digandrungi anak muda, seperti “Romantis” dan “Aduh”.
Pertunjukan apik tidak hanya diberikan oleh Maliq & D’Essential, salah satu musisi jazz berdarah Islandia-China, Laufey sukses membuat penonton memadati BNI Hall. Pasalnya, Laufey memang telah menjadi incaran untuk disaksikan di Java Jazz Festival 2024.
Bahkan tingginya traffic pembelian tiket di hari pertama membuat pihak penyelenggara konser tersebut harus membuka kembali pembelian tiket di hari kedua. Laufey sempat membawakan lagu “Let You Break My Heart Again”, “Misty”, dan “Falling Behind”.
Namun, penampilan memukau juga akan ditampilkan oleh para musisi Tanah Air dan mancanegara di hari terakhir gelaran Java Jazz Festival 2024.
Daftar musisi yang akan tampil Java Jazz Festival 2024 Minggu (26/5)
1. Demajors Stage
- MRNMRS : 15.30 -16.15 WIB
- The Couch Club : 17.00 - 17.45 WIB
- OLSKI : 18.30 – 19.15 WIB
- ELKARMOYA : 20.00 – 20.45
2. Wonderful Indonesia Stage
- Alex Teh : 16.00 – 17.00 WIB
- Arya Novanda : 18.00 – 19.00 WIB
- KIM (Arsy Widianto, Rachel Rae, Gusty Pratama) : 19.45 – 20.45 WIB
- Nadhif Basalamah : 21.30 -22.30 WIB
3. Java Jazz Stage
- Galaxy Big Band : 16.30 – 17.30 WIB
- Eddie Benjamin : 18.30 – 19.30 WIB
- Project Pop : 20.30 – 21.30 WIB
- Laidthis Nite : 22.30 – 23.30 WIB
4. MLD Sport Stage Bus
- Dua Empat : 16.45 – 17.45 WIB
- Teddy Adhitya : 18.30 – 19.30 WIB
- Lalahuta : 20.00 – 21.00 WIB
- Goldiac : 21.30 – 22.30 WIB
5. Pertamina Hall
- Rafi Sudirman : 17.15 – 18.15 WIB
- The Main Squeeze : 19.15 -20.15 WIB
- Natasya Elvira with Ron King Big Band : 21.15 -22.15 WIB
6. MLD Hall
- Shimsham feat. Kuba Skowronski : 16.15 - 17.15 WIB
- Mondo Gascaro feat. Agtha Pricilla & Nesia Ardi : 18.15 – 19.15 WIB
- Ricky Montogomery : 20.15 – 21.15 WIB
- Dira In collaboration with Leo Amuedo : 22.15 – 23.15 WIB
7. All.Com Hall
- Audiensi Band X Yamaha Music Tribute to Casiopea feat. Judy Kartadikaria & Iwang Noorsaid : 16.00 – 17.00 WIB
- The Amy Winehouse Band : 18.00 – 19.00 WIB
- 92914 : 20.00 – 21.00 WIB
- Sandhy Sondoro & The Jazzwarazz : 22.00 – 23.00 WIB
8. Hall B2
- Gary Anthony with Ron King Big Band : 17.00 – 18.00 WIB
- BPM (Brian Bromberg, Paul Brown, Michael Paulo) : 19.00 – 20.00 WIB
- Thiago Genthil with Barry Likumahuwa : 21.00 – 22.00 WIB
9. Brava Hall
- Christie : 16.15 -17.15 WIB
- Keyon Harrold “Foreverland” with Elfa Zulham Group : 18.15 – 19.15 WIB
- Scatter The Atoms That Remain with Special Guest Randy Brecker : 20.15 – 21.15 WIB
- Brian Bromberg with Michael Paulo Band : 22.15 – 23.15 WIB
10. The Botol Sosro Hall
- Tompi : 17.00 – 18.00 WIB
- Eliane Elias : 19.00 – 20.00 WIB
- Andien : 21.00 – 22.00 WIB
11. BNI Hall
- Bebi Romeo Greatest Hits feat. Afgan & Moneva : 18.00 – 19.00 WIB
- Snoh Aalegra : 20.00 – 21.15 WIB
- Tribute To Sade by Rebecca Jade and Brian Simpson : 22.00 -23.00 WIB (Muhammad Sulthon Sulung Kandiyas)