Project Pop
Entertainment

Project Pop Ajak Penonton Bernostalgia di Allo Bank Festival 2024

Mutiara Nabila
Sabtu, 22 Juni 2024 - 18:13
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Allo Bank kembali mengadakan Allo Bank Festival 2024. Kali ini, turut dimeriahkan oleh musisi legendari Project Pop.

Pada hari terakhir acara yang digelar selama dua hari tersebut, Project Pop mengisi panggung outdoor Prime Stage dan membawakan 12 lagu.

Meski telah 28 tahun berkarya, Project Pop terlihat masih tetap bersemangat dan bersama membawa para penonton bernostalgia dengan lagu-lagu uniknya.

Band yang digawangi 4 orang vokalis itu membuka penampilan mereka dengan lagu "Beda Sama Kamu" dilanjutkan dengan lagu "Tu Wa Ga Pat".

Mereka juga membawa lagu-lagu seperti "Lumpia vs Bakpia" dan "Pacarku Superstar" yang disambut riuh penonton lantaran para pemain Agak Laen yang turut muncul di panggung.

Selain itu, mereka juga membawaka "Maramaramara", dan "Goyang Duyu" yang membuat semua penonton bergoyang bersama.

Mengubah mood, Project Pop kemudian membawakan lagu romantis "Ade".

"Lagu ini lagu cinta, tapi nggak cuma bisa diberikan ke kekasih, tapi juga siapapun, orang yang berarti buat kalian," kata Tika Panggabean.

Lantas mereka kembali memancing energi para penonton dengan membawakan lagu "Jangan Ganggu Banci" yang belakangan sering kembali viral di TikTok, dan "Metal vs Dugem". 

Penampilan mereka kemudian ditutup dengan lagu-lagu yang paling sering diputar, yaitu "Dangdut Is the Music of My Country",  "Bukan Superstar", dan "Ingatlah Hari Ini".

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro