Alpukat/boldsky.com
Health

Menu Sarapan untuk Menurunkan Kadar Kolesterol

Mia Chitra Dinisari
Jumat, 29 Januari 2021 - 16:25
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kolesterol tinggi adalah suatu kondisi yang disebabkan oleh seseorang yang konsumsi makanan tidak sehat dan menjalani gaya hidup yang tidak sehat.

Jika kolesterol tinggi, maka ancaman serangan jantung atau stroke sangat tinggi.

Karena itu, untuk menekan kadar kolesterol Anda harus konsumsi makanan sehat.

Makanan ini, bisa Anda konsumsi saat sarapan. Berikut dua menu sarapan itu seperti dilansir dari Express:

1. Jus jeruk

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan di US National Library of Medicine National Institutes of Health, konsumsi jus jeruk jangka panjang dan kemampuannya untuk menurunkan kolesterol LDL diselidiki.

Sebuah percobaan yang terdiri dari 103 pria (18–66 tahun) dan 26 wanita (18–65 tahun); semuanya adalah karyawan pabrik jus jeruk yang mengonsumsi jus jeruk secara rutin setiap harinya.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 41 persen individu mengonsumsi dua cangkir (480 mL) jus jeruk per hari selama setidaknya dua belas bulan, sementara 59 persen relawan bukan konsumen jus jeruk.

Studi tersebut menyimpulkan bahwa mereka yang minum jus jeruk jangka panjang memiliki kadar kolesterol total, kolesterol LDL yang lebih rendah dan melihat peningkatan folat dan vitamin C dalam makanan mereka.

Jus jeruk membantu kolesterol dengan mengambil kolesterol LDL dari arteri Anda dan memindahkannya ke hati Anda untuk dikeluarkan.

Minum jus jeruk telah terbukti mengurangi faktor risiko lain untuk penyakit jantung - tekanan darah tinggi.  Sebuah tinjauan mencatat bahwa minum jus buah efektif untuk menurunkan tekanan darah diastolik (angka terbawah dari pembacaan tekanan darah) pada orang dewasa.

2. Alpukat

Alpukat sangat bergizi, mengandung vitamin E, kalium, niasin, lemak tak jenuh tunggal, dan serat larut. Alpukat juga mengandung mineral bermanfaat, seperti zat besi, tembaga dan vitamin B, folat.

Diet yang terdiri dari alpukat (kaya asam lemak tak jenuh tunggal), dengan pembatasan lemak jenuh terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol secara signifikan.

Data mengungkapkan bahwa diet tanpa alpukat telah meningkatkan kadar triasilgliserol. Lemak tak jenuh, jenis yang ditemukan dalam alpukat, dianggap jenis lemak sehat. Dan alpukat tidak memiliki kolesterol sama sekali.

Baik lemak tak jenuh ganda dan tak jenuh tunggal dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah, menjadikan alpukat sebagai makanan yang menyehatkan jantung.

Untuk mengurangi kolesterol Anda, cobalah untuk mengurangi makanan berlemak, terutama makanan yang mengandung jenis lemak yang disebut lemak jenuh.

Lemak jenuh meningkatkan kadar kolesterol LDL - jenis kolesterol berbahaya yang mengendap di dalam arteri Anda. Menurut NHS, lemak jenuh dapat ditemukan sebagai berikut:

• Pai daging, sosis, dan daging berlemak

• Mentega, lemak babi, dan ghee

• Krim dan keju keras, seperti cheddar

• Kue dan biskuit

• Makanan yang mengandung minyak kelapa atau minyak sawit

Anda tetap bisa mengonsumsi makanan yang mengandung jenis lemak yang lebih sehat yang disebut lemak tak jenuh.

Lemak tak jenuh ditemukan dalam makanan nabati, seperti minyak zaitun dan minyak nabati, kacang-kacangan dan biji-bijian, serta ikan berminyak.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro