Ilustrasi anak-anak sekolah daring sehingga meningkatkan potensi gejala mata minus/Freepik.com
Health

Tips Jaga Kesehatan Mata Saat Belajar Daring

Newswire
Senin, 20 September 2021 - 10:40
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pandemi Covid-19 telah merubah tatanan kehidupan manusia dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari.

Untuk menghindari penularan virus akibat adanya interaksi tatap muka, seluruh kegiatan belajar mengajar akhirnya lebih banyak dilakukan secara online.

Namun demikian, ada banyak hal yang harus diperhatikan saat melakukan aktivitas secara daring tersebut. Salah satunya terkait menjaga kesehatan mata.

Berikut ini 5 tips menjaga kesehatan mata yang dilansir Bisnis dari laman iteba.

  1. Konsumsi makanan bergizi

Makanan sehat yang mengandung berbagai nutrisi seperti vitamin A, C, dan E, zinc, lutein, selenium, dan asam lemak omega-3 dapat membantu menangkal permasalahan pada mata dan meningkatkan kinerja mata. 

Kamu bisa coba mengonsumsi sayuran berdaun hijau, wortel, salmon, tuna, telur, kacang-kacangan, dan serta buah-buahan seperti jeruk dan apel yang kaya akan nutrisi.

  1. Selingi dengan aktivitas

Usahakan kamu tidak menatap layar komputer atau smartphone terlalu lama. Mata yang lelah dapat menimbulkan gejala seperti sakit kepala, nyeri leher, sakit pada bahu dan punggung, mata kering dan tegang. 

Hal itu akan membuat mata sulit fokus menatap kejauhan hingga pandangan menjadi kabur. 

Untuk meningkatkan kinerja mata supaya lebih optimal, cobalah mengalihkan pandangan mata sejauh 6 meter selama 20 detik setiap 20 menit sekali. 

Kamu juga bisa mengistirahatkan mata selama 15 menit tiap 2 jam sekali. Jika mata terasa kering, seringlah mengedipkan mata agar kelembaban mata kembali normal.

  1. Hindari merokok

Merokok dapat meningkatkan risiko penyakit katarak, degenerasi makula, dan kerusakan saraf optik yang mampu menyebabkan kebutaan dan merusak retina. 

Selain itu, sekitar 20 persen kematian disebabkan karena penyakit jantung terkait langsung dengan kebiasaan merokok. 

Jadi, rokok harus dihindari agar tubuh dan mata semakin sehat. 

  1. Atur kecerahan layar monitor

Untuk kegiatan belajar mengajar secara daring, atur posisi duduk senyaman mungkin. 

Selain itu, usahakan layar monitor tidak terlalu cerah atau terlalu gelap agar tidak kesulitan saat melihat layar. 

Kamu juga bisa menambahkan screen protector pada layar komputer atau laptop jika diperlukan. 

Perhatikan juga jarak mata dengan monitor. 

Jarak pandang terbaik antara mata dengan layar kurang lebih 50–100 cm dengan posisi duduk tegap.

  1. Periksakan mata jika diperlukan

Punya mata yang sehat adalah hal yang sangat berharga. 

Namun, saat matamu mulai terasa tidak sehat, seperti terus menerus kering atau pandangan kabur, jangan tunda untuk segera ke dokter mata agar mendapat perawatan yang baik. 

Itulah beberapa hal yang harus dilakukan untuk jaga kesehatan mata.

Penulis : Newswire
Sumber : Iteba
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro