Ilustrasi sayuran/Freepik
Health

Terungkap! Ini Sayuran yang Bisa Turunkan Kadar Kolesterol

Nabila Dina Ayufajari
Kamis, 19 Mei 2022 - 19:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mengonsumsi sayuran merupakan hal yang penting bagi tubuh. Ternyata, ada jenis sayuran yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Apabila Anda melewatkan sayuran, maka Anda berpotensi kehilangan banyak nutrisi dan vitamin yang terkandung di dalamnya. Apalagi, ada sayuran tertentu yang mengandung nutrisi yang menyehatkan jantung serta bisa menurunkan kolesterol jahat dalma tubuh.

Menurut Lisa Young, PhD, RDN, penulis “Finally Full, Finally Slim” dan anggota dewan ahli medis, wortel adalah salah satu pilihan sayur terbaik yang dapat Anda makan untuk membantu menurunkan dan mengelola kadar kolesterol Anda.

“Wortel adalah sumber serat larut yang baik sehingga dapat membantu mengurangi kadar kolesterol. Wortel juga kaya akan beta karoten, antioksidan vitamin A yang dapat melindungi Anda dari penyakit kronis seperti penyakit jantung,” kata Lisa yang dikutip dari Eat This pada Kamis (19/5/2022).

Kandungan wortel sangat serbaguna dan memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Bahkan, Wortel sering dikaitkan dengan kesehatan mata. Pasalnya, wortel kaya akan vitamin A yang telah dikenal untuk membantu mengurangi risiko penyakit mata tertentu.

Bukan itu saja, wortel juga mengandung lutein yang dapat membantu menurunkan risiko degenerasi makula. Ajaibnya, manfaat wortel tidak hanya itu saja.

Menurut Harvard Health, wortel merupakan makanan ringan yang bagus untuk membantu jantung dan mengurangi kolesterol karena mudah dimakan dan sarat dengan serat.

Hubungan antara serat makanan dan kolesterol adalah signifikan. Sebuah tinjauan yang diterbitkan di Nutrients menyatakan bahwa serat tidak larut dan serat larut telah diketahui membantu menurunkan kadar kolesterol darah, yang pada akhirnya membantu mengurangi risiko penyakit jantung.

Studi lain yang diterbitkan di The Lancet menemukan bahwa makan setidaknya 25 gram serat sehari diketahui membantu mengatur berat badan, gula darah, tingkat tekanan darah, dan kolesterol.

Seiring dengan kandungan seratnya, wortel juga dapat memberikan manfaat kesehatan jantung melalui kadar beta-karotennya. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Circulation Research, beta-karoten dikatakan membantu mengurangi risiko penyakit jantung, penyakit kardiovaskular, stroke, dan beberapa jenis kanker.

Adapun, wortel yang mengandung vitamin A memiliki hubungan dengan kesehatan jantung berdasarkan pandangan para ahli. Namun, perlu lebih banyak penelitian untuk memastikan bagaimana vitamin A dapat membantu jantung Anda.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro