Gluten Free/ilustrasi
Kuliner

Mengenal Gluten Free, Dampak dan Dietnya

Intan Riskina Ichsan
Kamis, 2 Juni 2022 - 22:49
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Ketika memilih makanan sehat, saat ini yang ada dalam kepala banyak orang adalah yang bebas lemak, organik dan juga gluten free atau bebas gluten.

Kenapa harus gluten free? Gluten adalah kumpulan protein dalam gandum yang digunakan seperti lem untuk membantu makanan mempertahankan bentuknya. Atau singkatnya membuat lebih awet makanan.

Salah satu bahayanya gluten adalah dapat menyebabkan reaksi negatif pada beberapa orang, dengan gejala dan komplikasi.

Dilansir dari WebMD, mereka yang alergi terhadap gluten ini disebut juga menderita celiac. Di dunia, tercatat, 1 dari 100 orang mengidap penyakit celiac.

Celiac sendiri adalah kelainan autoimun genetik yang membuat Anda sensitif terhadap gluten. Saat Anda memakannya, reaksi di usus kecil menyebabkan serangan pada vili, tonjolan seperti jari yang membantu tubuh Anda menyerap nutrisi.

Penyakit celiac pun dapat menyebabkan komplikasi jangka panjang.

Lantas apa saja gejala penyakit celiac? Gejala satu orang sensitif gluten akan berbeda dengan yang lainnya. Misalnya, anak-anak lebih cenderung memiliki masalah pencernaan daripada orang dewasa.

Berikut daftar lengkap gejala celiac yang bisa Anda pelajari:

- Diare

- Kembung atau gas

- Kelelahan

- Ketidaknyamanan perut

- Sembelit

- Mual

- Muntah

- Anemia

- Kehilangan kepadatan tulang (osteoporosis) dan tulang lunak (osteomalacia)

- Kulit gatal atau ruam

- Sariawan

- Nyeri sendi

Sensitivitas Gluten

Sensitivitas gluten juga dikenal sebagai intoleransi gluten yang menyebabkan gejala yang mirip dengan penyakit celiac, hanya saja, tanpa merusak usus kecil.

Menariknya, orang dengan sensitivitas gluten cenderung memiliki gejala yang tidak terkait dengan sistem pencernaan mereka, seperti berikut ini:

-  Sakit kepala

-  Nyeri sendi

-  Mati rasa pada anggota badan

-  Pikiran tidak fokus

Diet Bebas Gluten

Sayangnya, tidak banyak pilihan pengobatan untuk penderita sensitivitas gluten. Karena itu, salah satu cara terbaik menghindarinya adalah dengan menjalankan diet bebas gluten.

Diet bebas gluten telah menjadi populer di kalangan orang-orang yang tidak memiliki sensitivitas gluten atau penyakit celiac. Mereka percaya bahwa diet bebas gluten akan membantu menurunkan berat badan dan menjaga kesehatan.

Tapi, masih banyak orang yang enggan melakukan diet bebas gluten karena berbagai alasan.

Pertama, beberapa penelitian menemukan bahwa orang yang menjalani diet bebas gluten cenderung menambah berat badan.

Kedua, makanan gluten free juga memiliki lebih sedikit nutrisi seperti zat besi, kalsium, dan serat, serta lebih banyak gula dan lemak.

Ketiga, makanan bebas gluten umumnya harganya mahal.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro