Bisnis.com, JAKARTA - Film Avatar: The Way of Water mencetak debut box-office dengan meraup US$441,6 juta di seluruh dunia dalam tiga hari penayangannya. Ini kurang sedikit lagi dari target US$$500 juta.
Seperti dilansir Deadline, film James Cameron, yang telah dibuat selama 13 tahun itu, di AS, sejauh ini film tersebut telah meraup $134 juta, kurang dari proyeksi US$150-US$175 juta.
Meski mencatat pendapatan yang besar, namun, ini bukan film dengan pembukaan terlaris tahun ini. Doctor Strange in the Multiverse of Madness menghasilkan US$442 juta di seluruh dunia dari akhir pekan pembukaannya.
The Way of Water adalah angsuran kedua dari lima film franchise yang direncanakan.
Saat ini, syuting untuk entri ketiga sudah berlangsung. Cameron, sebelumnya sukses besar dengan Titanic dan Terminator 2: Judgment Day.
“Kami sudah melakukan sebagian besar pekerjaan. Kami masih harus melalui seluruh proses penyelesaian dengan Wētā FX di Avatar 3. Tapi saya cukup yakin bahwa kami akan kembali ke sini dalam beberapa tahun,” katanya dilansir dari Digitalspy.
Dibuat lebih dari satu dekade setelah peristiwa film pertama, Avatar: The Way of Water melihat Sam Worthington dan Zoe Saldaña sebagai Jake Sully dan Neytiri, sekarang menjadi orang tua yang melakukan segala yang mereka bisa untuk menjaga kebersamaan keluarga mereka.
Ketika musuh berbahaya kembali ke Pandora, keluarga Sully terpaksa meninggalkan rumah mereka dan melakukan perjalanan melintasi Pandora ke klan Metkayina yang hidup selaras dengan lautan di sekitarnya.
Seperti yang dilakukan Jake di film pertama, keluarga Sully harus belajar menavigasi rumah baru mereka yang berbahaya dan mendapatkan penerimaan dari komunitas untuk menjaga keamanan semua orang.