Warna rambut ombre pendek/Pinterest
Fashion

Rekomendasi 7 Warna Rambut Ombre Pendek, Dijamin Makin Cantik!

Hana Fathina
Selasa, 28 Februari 2023 - 10:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Kamu pernah berpikiran untuk mengubah gaya rambut baru? Salah satu gaya yang bisa dicoba adalah warna rambut ombre pendek. Rambut ombre populer beberapa tahun belakangan dan memberikan kesan unik dan segar untuk penampilan. Gaya rambut ini sering digunakan oleh beberapa selebriti Indonesia. 

Warna rambut ombre adalah rambut yang diberikan warna gelap pada akar dan warna yang dua tingkat lebih cerah pada bagian ujungnya. Teknik pewarnaan ombre ini adalah menyapukan warna hingga terbentuk gradasi warna yang cantik. 

Berikut ini adalah beberapa warna rambut ombre pendek yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Warna rambut ombre blonde

Pilihan ombre blonde yang tepat akan membantu memberikan dimensi pada rambut sehingga bisa membingkai wajah kamu dengan sempurna. Untuk menghasilkan warna ombre yang maksimal, kamu hanya perlu satu Langkah yaitu melakukan bleaching.

warna rambut ombre blonde
warna rambut ombre blonde


2. Black blue ombre 

Warna rambut ombre pendek selanjutnya blue black atau hitam kebiruan adalah warna rambut hitam yang mengeluarkan corak biru Ketika terkena sinar lampu atau matahari. Akhir-akhir ini, warna rambut yang satu ini kembali menjadi tren karena hasilnya yang indah dan memberikan kesan edgy. 

3. Ginger to pink sleek bob

Pada umumnya, ombre rambut biasa menggunakan dua warna yang senada. Namun, untuk kali ini kamu harus memilih dua warna yang kontras. Kamu bisa menggunakan warna ginger di bagian atas dan warna pink pada bagian bawah. 

1. warna rambut ombre pendek (Ginger to Pink Sleek Bob)
1. warna rambut ombre pendek (Ginger to Pink Sleek Bob)


4. Silver dan ungu 

ombinasi warna yang sangat terang dari ungu lavender dan bisa membuat terlihat cantik tanpa berlebihan. Pastikan warna silver sebagai gradasi utama tidak terlalu pudar atau terlalu samar agar bisa menyeimbangkan terang dan warna ungu di ujung rambut. 

Warna yang cocok untuk rambut pendek

5. Blonde balayage 

Warna rambut ombre pendek satu ini  menampilkan warna gelap dan terang sebagai gradasi warna. Warna rambut asli hitam sangat menarik dikombinasikan dengan warna ash dan blonde. Meskipun berambut pendek sebahu dan berlayer, gradasi di bagian bawah rambut terlihat natural. Cocok sebagai alternatif bergaya hits tanpa harus tampil mencolok.

warna rambut balayage terkini
warna rambut balayage terkini

6. Warna chestnut brown 

Warna chestnut brown memiliki kesan yang estetik dan instagramable. Nuansanya hangat sehingga cocok dengan skin tone apapun. Termasuk warna yang versatile, chestnut brown ini bisa jadi solusi untuk kamu yang tidak terlalu percaya diri dengan warna rambut terang. Jika rambut kamu dibuat wavy atau curly, warnanya makin mempertegas wajah dengan kesan berkilau dan sehat.

warna rambut
warna rambut

7. Peek a boo grey 

Warna rambut ombre pendek yang terbaru ini sedang menjadi tren di kalangan anak muda. Rambut dengan model ini hanya akan diwarnai bagian dalamnya saja. Sementara itu, bagian luar rambut dibiarkan sesuai dengan warna aslinya. Pemilihan warna dalam untuk rambut biasanya adalah warna-warna cerah, seperti grey atau pink.

peek a boo grey
peek a boo grey


Itulah beberapa warna rambut ombre pendek yang bisa kamu coba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hana Fathina
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro