Bisnis.com, JAKARTA - Banyak dari Anda yang mungkin mengalami insomnia hingga membuat terjaga sepanjang malam.
Hal ini bisa berlangsung berhari-hari, berminggu hingga berbulan-bulan.
Menurut Cheryl Lythgoe, konsultan perawat di Inggris, seperti dilansir dari Express, insomnia bisa disebabkan oleh makanan yang Anda konsumsi.
Terutama, jika Anda sudah mencoba beragam obat tidur, namun tetap tidak membuat Anda tertidur di malam hari.
Dia mengatakan, ada tiga makanan yang buruk dikonsumsi dan membuat Anda insomnia.
Pertama adalah cokelat, termasuk coklat hitam.
Kandungan gula yang tinggi dalam susu dan coklat putih dapat meningkatkan kadar gula darah sehingga mengganggu tidur.
Dan coklat hitam masih mengandung kakao dan, seringkali, kafein, yang dikenal sebagai stimulan.
Makanan lain kedu yang patut dikurangi jika Anda menderita masalah tidur adalah keju.
Keju yang kuat atau tua mengandung asam amino tyramine tingkat tinggi, yang membantu menciptakan kewaspadaan.
Kemungkinan penyebab kurang tidur ketiga adalah keripik yang biasanya tinggi garam, yang membuat tubuh dehidrasi dan meningkatkan retensi air."
Mereka yang mendambakan camilan manis, seperti coklat susu, sebaiknya makan ceri saja.
Ceri kaya akan melatonin, yang membantu meningkatkan rasa kantuk; pilihan lainnya adalah almond.
Tingginya magnesium, almond membantu mengatur kadar gula darah sehingga lonjakannya tidak membuat Anda tetap terjaga.
Selain itu, "rutinitas yang teratur memungkinkan tubuh mengenali sinyal 'waktu tidur'" yang dapat membantu mendorong tidur malam yang nyenyak.
Tips tambahannya antara lain tidak makan terlalu larut malam, memantau ukuran porsi, dan menjauhi gula dan kafein sebelum tidur.