Bisnis.com, JAKARTA – His Only Son film berbasis agama, terinspirasi dari kisah Abraham dalam Alkitab.
Film Alkitabiah yang mulai dirilis di Indonesia sejak 30 Agustus 2023 ini diproduksi, diedit, ditulis dan disutradarai oleh David Helling.
His Only Son menceritakan salah satu momen paling kontroversial dalam Perjanjian Lama, ketika Abraham diperintahkan oleh Tuhan untuk mempersembahkan putranya Ishak di gunung Moria.
Saat melakukan perjalanan ke tempat persembahan, bersama Ishak dan dua pelayannya, Abraham teringat penantiannya bersama Sarah istrinya yang selalu mendambakan putra yang dijanjikan Tuhan kepada mereka.
Saat mendengar kabar tersebut, Sarah merasa kecewsa kepada Tuhan yang memerintah suaminya mempersembahkan Ishak. Namun, karena ketaatan dan kepatuhan kepada Tuhan mereka harus tetap ikhlas mempersembahkan Ishak diatas altar.
Dikutip Collider (15/9/2023) film yang dibuat dengan anggaran kecil oleh seorang sutradara yang bersekolah di sekolah film dengan GI Bill berdasarkan pada cerita yang telah diperjuangkan banyak orang selama berabad-abad melawan film-film studio besar dengan anggaran pemasaran yang serius, tetapi film ini terus menghasilkan penghargaan yang luar biasa.
Adapun beberapa pemeran dalam film His Only Son yang berhasil membawakan karakter sebagai berikut:
1. Nicolas Mouawad sebagai Abraham
2. Sara Seyed sebagai Sarah
3. Edaan Moskowitz sebagai Isaac
4. Daniel da Silva sebagai The Lord
5. Orestes Sophocleous sebaai Roman centurion
6. Scot Cooper sebagai The Centurion
7. Luis Fernandez-Gil sebagai Eliezer
8. Ottavio Taddei sebagai Kelzar
9. Nathan Tetreault sebagai Comrade
10. Eta Pico sebagai Hagar
11. Steve Judkins sebagai Harlot
12. Nathan Tetreault sebagai Comrade . (Maria Elfika Simplisia)