Ilustrasi buah kurma segar. Dok Ruthob Rayyan.
Health

Manfaat Konsumsi Kurma Segar Demi Hidup Lebih Sehat

Feni Freycinetia Fitriani
Kamis, 11 Januari 2024 - 19:33
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pascapandemi Covid-19, masyarakat memasuki fase kehidupan baru yang penuh tantangan dimana semua aktivitas mulai kembali normal. Untuk menjaga tubuh agar tetap fit dan sehat, Anda bisa memilih makanan bergizi untuk dikonsumsi agar dapat memberikan manfaat bagi tubuh, salah satunya kurma segar. 

Meski berasal dari jazirah Arab, Kurma merupakan buah yang sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia. Rasanya yang manis membuat kurma disukai oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang tua. 

Owner Kabiro Food dan Ruthob Rayyan Yuli Prassetiowati mengatakan kurma merupakan superfood karena mengandung banyak nutrisi. Nutrien dari kurma tersebut sangat tubuh untuk mencapai metabolisme secara optimal.

"Pola hidup sehat dapat dimulai mengurangi makan cepat saji [fast food]. Buah kurma bisa menjadi bahan makanan substitusinya. Kurma juga sangat enak sehingga selain mengobati rasa lapar, Anda juga bisa menikmati berbagai manfaat bagi tubuh," kata Yuli dikutip, Kamis (12/1/2024). 

Dia mengatakan masyarakat saat ini hidup di era kalori berlebihan atau rich calorie. Makanan sangat mudah didapat dengan pengolahan yang pun lebih bervariasi.

Sayangnya, kata dia, cara pengolahan makanan ini meningkatkan jumlah kalori dari makan tersebut. Dia mencontohkan daging ayam yang kaya protein.

"Saat kita merebusnya dengan air 100 gram dada ayam bernilai sekitar 80-100 kalori. Namun, jika sudah kita olah dengan menggunakan minyak goreng, ada tambahan tepung kriuk hingga sambelnya bisa mencapai 250 kalori," jelasnya. 

Tantangan lainnya, yakni selera dari tiap orang yang berbeda sehingga menghindari makanan ini secara totalitas mungkin membutuhkan waktu yang lama.

Untuk mengimbangi hal tersebut, dia menyarakankan untuk mengonsumsi makanan yang rasa kenyangnya dapat bertahan lebih lama. Bukan dengan makan ayam goreng dengan jumlah banyak, tetapi mengonsumsi yang rendah kalori seperti sayur dan buah.

"Kurma segar bisa menjadi pilihan makanan sehat. Tekstur buah yang kaya dengan serat bisa membantu penyerapan protein dari ayam. Seratnya membantu mendorong sisa metabolisme makanan untuk dibuang oleh tubuh," terang pengusaha yang bangun bisnis kurma dari nol ini.

Kurma Segar sebagai Diet Harian

Dia mengatakan kurma bisa menjadi makanan pertama saat Anda bangun di pagi hari atau saat berbuka puasa. Kandungan serat kurma yang tinggi membantu pencernaan kita mencerna makanan dengan baik.

Apalagi, saat bangun tentu kadar gula darah rendah karena ada jeda tubuh istirahat setelah istirahat. Saat tidur, badan tentu  tidak akan makan, sehingga selama makan tubuh kita sepenuh hanya akan mengolah apa yang ada di tubuh.

"Oleh karena itu, saat bangun pagi sebelum ada isi perut sebaiknya Anda makan 1-3 butir kurma," paparnya. 

Menurut Yuli, konsumsi kurma juga tidak boleh terlalu banyak untuk mencegah kelebihan gula di pagi hari. Justru, dengan mengkonsumsi sedikit tubuh lebih bertenaga karena kadar gula yang masuk cukup untuk tubuh kita gunakan beroperasi. Dengan demikian, tidak ada kelebihan gula yang harus tubuh simpan lagi jadi lemak.

Anda bisa membuat smoothies kurma atau susu kurma sebagai pengganti cemilan yang lebih sehat. Ada waktu tertentu dimana tubuh membutuhkan gula lebih, misalnya saat stres karena pekerjaan.

Biasanya Anda akan membeli jajanan seperti roti atau kripik atau kopi manis. Cara menjadikan kurma segar dan gaya hidup sehat jadi satu bagian bisa kita mulai dengan mengganti cemilan tersebut dengan susu kurma.

Yuli mengatakan susu kurma bisa dibuat dengan cara merendamnya terlebih dahulu di air bersih hingga dagingnya lebih lunak. Setelah itu, Anda dapat menambahkan susu almond sebagai campurannya.

Selanjutnya, kedua bahan tersebut tinggal blender hingga daging kurma halus dan menyatu dengan susu almond. Jika ingin bentuknya encer maka susu almond kita tambahkan lebih banyak.

"Namun, jika Anda ingin teksturnya seperti smoothies, kurma dan pisang bida Anda bekukan dulu. Selanjutnya susu almond cukup sedikit saja kita tambahan lalu blender hingga halus," imbuhnya. 

Kurma dengan sejuta manfaat bisa kita beli dimanapun saat ini. Namun, ada satu syarat yang tidak bisa Anda abaikan. Untuk bisa menjadikan kurma segar dan gaya hidup sehat sebagai bagian dari keseharian, maka Anda harus tau memilih buah bermutu.

Tidak sulit saat ini untuk membeli kurma segar. Salah satu supplier kurma segar yang ada di Indonesia saat ini adalah PT Rayan Barokah Utama yang menyediakan kurma segar dengan merek Ruthob Rayan.

"Untuk mendapatkannya, Anda bisa mengakses official webstore resmi ruthobrayan.com dan kabirafood.com dan tentunya di official store di Shopee, Tokopedia dan Tiktokshop," tuturnya. 

Perlu diingat, buah yang memiliki kualitas kurang justru berpotensi mengakibatkan masalah kesehatan. Salah satu contohnya saja buah kurma yang busuk telah mengandung patogen yang mengakibatkan sakit perut hingga diare. Jika hal ini terjadi tentu kita akan trauma mengkonsumsi buah kurma.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro