Orang sedang membaca hasil tes kolesterol/freepik
Health

Ini Suplemen yang Bisa Turunkan Kolesterol Tubuh

Redaksi
Senin, 22 April 2024 - 17:28
Bagikan

Berikut jenis suplemen asam lemak omega 3:

1. Asam Eicosapentaenoic (EPA)

Jenis suplemen asam lemak omega 3 ini telah terbukti mampu dalam menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh yakni pada penelitian yang diterbitkan di New England Journal of Medicine.

Penelitian tersebut menunjukan bahwa orang yang mengonsumsi suplemen Asam Eicosapentaenoic (EPA) 2 gram dalam dua kali sehari dapat menurunkan risiko terkena serangan jantung, stroke, dan tekanan darah tinggi.


2. Asam Docosahexaenoic (DHA)

Asam Docosahexaenoic (DHA) merupakan salah satu jenis suplemen asam lemak omega 3 yang terbuat dari makanan laut seperti ikan, biasanya suplemen ini dikonsumsi bersamaan dengan jenis suplemen EPA.

Pada penelitian yang dilakukan oleh The International Journal of Molecular Sciences menunjukan bahwa EPA dan DHA sama-sama efektif dalam menurunkan trigliserida dan menjaga kadar kolesterol tubuh tetap dalam angka yang normal.


3. Asam Alfa-Linolenat (ALA)

Asam Alfa-Linolenat (ALA) merupakan jenis suplemen omega 3 yang terbuat dari bahan nabati seperti biji rami, kenari, dan minyak canola. 

Pada penelitian yang telah dilakukan menemukan bahwa mengonsumsi suplemen ALA dapat membantu dalam menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh dan menjaga kadar trigliserida dalam angka yang normal.


4. Berberine

Berberine merupakan suplemen yang mengandung senyawa barberry Eropa, goldenseal, dan goldthread yang sangat dibutuhkan tubuh dalam menjaga kadar kolesterol dalam kondisi yang normal.

Menurut The American Journal of Chinese Medicine, mengonsumsi suplemen ini dapat mengurangi kolesterol low-density lipoprotein (LDL) sebesar 0,5 mmol/L atau 18 mg/dL dan trigliserida sebesar 0,3 mmol/L atau 30 mg /dL. 

Namun mengonsumsi suplemen jenis ini perlu diperhatikan karena terdapat efek samping apabila mengonsumsinya yakni seperti diare, sembelit, gas, mual, atau muntah. Bagi ibu hamil dan menyusui sebaiknya menghindari suplemen jenis ini karena dapat berisiko meningkatkan pendarahan.

5. Niacin

Suplemen niacin atau biasanya dikenal dengan vitamin B3 ini sangat dibutuhkan tubuh dalam upaya mendapatkan kadar kolesterol yang normal.

Mengonsumsi suplemen ini dengan dosis yang tepat dapat membantu dalam mengelola dan menurunkan kadar kolesterol total sekitar 25%, LDL sebesar 10% hingga 15%, dan trigliserida sebesar 20% hingga 50%.

Namun perlu diperhatikan apabila ingin mengonsumsinya karena suplemen ini dapat memberikan efek samping seperti kemerahan, gatal, mual, dan diare untuk itu baik apabila dikonsumsi berkisar antara 1.000 hingga 3.000 setiap harinya tergantung pada kondisi seseorang secara keseluruhan. (Nur Afifah Azahra Aulia)

 

 

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro