Ilustrasi obat-obatan/boldsky.com
Health

Bio Farma Kembangkan Obat Sindrom Koroner Akut

Rio Sandy Pradana
Selasa, 18 Juni 2024 - 11:28
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bio Farma (Persero) tengah mengembangkan produk Ovine Enoxaparin Sodium terkait dengan pengobatan penyakit Sindrom Koroner Akut.

Direktur Pemasaran Bio Farma, Kamelia Faisal mengatakan penyakit kardiovaskular disebut sebagai silent killer karena datang dengan diam-diam dan menjadi penyakit pembunuh nomor satu di Indonesia.

"Saat ini masyarakat sudah harus mulai concern terhadap penyakit-penyakit yang mulai berkembang dewasa ini, salah satunya penyakit jantung yang menjadi penyakit pembunuh nomor satu khususnya di Indonesia," kata Kamelia dalam keterangannya, Selasa (18/6/2024).

Dia menuturkan berdasarkan data bahwa penyakit kardiovaskular yang diderita di Indonesia ini adalah Sindrom Koroner Akut.

Perusahaan melakukan pertemuan dengan para dokter spesialis jantung untuk meningkatkan pengetahuan penggunaan Enoxaparin dalam tatalaksana penyakit Sindrom Koroner Akut dan meningkatkan kesadaran tentang adanya ovine-based Enoxaparin sodium yang telah melalui uji klinis di Indonesia.

Pada kesempatan ini Bio Farma meminta masukan terhadap produknya melalui para dokter yang tergabung dalam Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovakular (Perki) pada kegiatan tersebut untuk terus berkembang.

Berdasarkan alasan tersebut, Bio Farma menciptakan alternatifnya dengan produk Enoxaparin Sodium yang berbasis dari Ovine sebagai bahan dasarnya.

Sementara itu, Direktur Medis dan Hubungan Kelembagaan Bio Farma, Sri Harsi Teteki juga menyampaikan terkait proses yang harus dilalui agar sebuah produk dapat dinyatakan halal.

"Bio Farma terus menjalani proses untuk mendapatkan sertifikasi halal," ujarnya.

Saat ini, lanjutnya, perizinan produk ini masih dalam proses karena Bio Farma tidak hanya memastikan bahan bakunya halal, akan tetapi dari proses produksinya pun ada beberapa aspek seperti pengambilan produknya, medianya, bahkan pengemasannya diteliti.

Adapun, Ketua Perki, Radityo Prakoso menuturkan penyakit jantung merupakan penyakit pembunuh nomor satu di dunia maupun di Indonesia.

“Bio Farma menawarkan suatu produk yang beda dengan bahan dasar yaitu Ovine. Produk ini sudah pernah masuk di Indonesia, tapi saya mengatakan bahwa Bio Farma yang telah melakukan promote Post Marketing Surveillance Enoxaparin Sodium," katanya.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro