Bisnis.com, JAKARTA - Marisa Tumbuan, Founder Irresistible Bazaar & Irress Urban Bazaar, Irressavenue, Irressneaker memberikan tips belanja barang luxury atau branded dengan harga terjangkau untuk dipakai di hari raya Idulfitri.
"Di tengah kondisi ekonomi yang menantang, belanja cerdas adalah kunci," ujarnya.
Menurutnya, dengan pilihan preloved high-end fashion berkualitas, pengunjung bisa mendapatkan item luxury dengan harga lebih
terjangkau, sekaligus menjadikannya sebagai investasi bernilai tinggi di masa depan.
Untuk itu, katanya, jelang hari raya Idulfitri, IRRESSRAMADHAN kembali digelar tahun ini dengan lokasi di Gandaria City pada 19-23 Maret 2025.
Dalam IRRESSRAMADHAN tahun ditawarkan berbagai koleksi fashion dari trusted seller IRRESS BAZAAR, dengan penawaran spesial selama 5 hari, dan promo belanja seperti merchandise eksklusif, program cashback, dan promo & diskon dari Tenant, serta midnite Shopping 22 Maret 2025 belanja hingga pukul 00.00 WIB.
Marisa mengatakan IRRESSRAMADHAN di Gandaria City menjadi pembuka rangkaian acara dengan berbagai program-program istimewal.
Dia memaparkan IRRESSRAMADHAN hadir sebagai destinasi utama bagi para pencinta fashion yang ingin tetap tampil stylish dengan anggaran bijak,"
Irresramadhan merupakan bagian dari Irressavenue, bonavie yang didirikan pada tahun 2022, berupa pasar mode mewah autentik yang berbasis di Indonesia, menyediakan platform untuk membeli dan menjual barang-barang mode.
Irressavenue merupakan Luxury concept store yang mengusung tema one stop shopping bagi pecinta fashion Indonesia khususnya penggemar luxury high end brand di Indonesia.
Hanya menghadirkan trusted seller yang menjual barang dalam kondisi preloved atau baru yang terjamin keaslian produknya sehingga seluruh koleksi tas yang ada di Irressavenue dipastikan 100 persen authentic.
Selain Irresramadhan, Irressavenue juga memiliki Irresistible Bazaar adalah sebuah market place yang unik, menspesifikasikan pada authentic preloved branded goods/items.
Di sini, para penjual preloved branded yang menjualkan barangnya secara online, dapat berinteraksi secara langsung dengan para calon pembeli.