Bisnis.com, JAKARTA – Gumpalan darah adalah keadaan darurat medis serius yang membutuhkan perawatan segera karena dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.
Gumpalan bisa menyumbat pembuluh darah, yang membuatnya semakin sulit untuk mengalirkan darah ke seluruh tubuh. Akan tetapi, mungkin sulit untuk mengetahui apakah seseorang berisiko terkena kondisi tersebut.
Penggumpalan darah relatif umum terjadi, disebabkan oleh protein dan trombosit yang menggumpal di dalam pembuluh darah. Ini biasanya berkembang di kaki atau lengan, tetapi bisa terbentuk hampir di mana saja termasuk di sekitar jantung, otak, atau paru-paru.
Jika tidak ditangani, gumpalan bisa masuk ke paru-paru yang membuatnya menjadi sangat serius. Ini dikenal sebagai emboli paru. Oleh karena itu, sangatlah penting bagi seseorang untuk mencari pertolongan medis jika merasa mengalami pembekuan darah.
Gumpalan darah paling mungkin berkembang di lengan atau tungkai, jauh di bawah permukaan kulit. Ini dikenal sebagai trombosis vena dalam (DVT) dan mereka punya kemungkinan untuk masuk ke jantung atau paru-paru.
Kebanyakan orang mengembangkan DVT setelah menghabiskan waktu lama untuk duduk - misalnya, dalam penerbangan jarak jauh. Meskipun kebanyakan orang mungkin tidak mengalami tanda-tanda penggumpalan darah di kaki mereka, ada beberapa gejala utama yang harus diwaspadai.
Situs web medis WebMD mencatat bahwa ketika gumpalan darah tidak pecah, hal ini bisa berbahaya dan menyebabkan kondisi medis yang serius. Kondisi ini bisa terjadi di hampir semua bagian tubuh, dan kemungkinan besar memengaruhi kaki, terutama jika orang duduk dalam waktu yang lama.
"Jika Anda mempelajari tanda-tanda peringatan, kemungkinan besar Anda akan mendapatkan bantuan medis cepat yang dapat membuat perbedaan besar dalam menjauhkan Anda dari zona bahaya. Tapi penting untuk diketahui bahwa dalam beberapa kasus, pembekuan dapat terjadi dengan sedikit gejala atau tidak sama sekali,” tulis WebMD.
Salah satu gejala pembekuan darah yang paling umum adalah pembengkakan. Orang mungkin menemukan bahwa seluruh tubuh kirinya mulai membengkak, dan mungkin terasa hangat saat disentuh.
Kaki mungkin mulai menjadi semakin gatal, dan bisa timbul semburat merah atau biru pada kulit. Saat bekuan darah berkembang, kaki bisa menjadi nyeri atau sakit; mirip dengan nyeri tumpul. Jika bekuan berada di tungkai bawah, Anda bisa mengalami kram yang terus-menerus.
Beberapa pasien juga mulai kesulitan bernapas, yang biasanya merupakan tanda gumpalan telah berpindah dari kaki menuju paru-paru. Kesulitan bernapas kemungkinan besar akan disertai dengan batuk parah, nyeri dada, dan pusing.
Orang yang mengalami gejala tersebut harus segera menghubungi layanan atau fasilitas kesehatan untuk mendapatkan perawatan yang layak.