Tanda gejala kolesterol tinggi dari kaki Anda/Women and Health
Health

Kenali Gejala Kolesterol Tinggi di Kaki dan Cara Mencegahnya

Lukman Nur Hakim
Kamis, 14 April 2022 - 18:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kolesterol adalah salah satu penyakit yang paling banyak di alami oleh masyarakat di Indonesia. Kenali beberapa gejala kolesterol tinggi yang dapat dirasakan di bagian kaki.

Kolesterol merupakan zat yang sebenarnya berguna untuk membantu tubuh mencerna lemak dan memproduksi vitamin D. Namun, gejala penyakit kolesterol bisa dikenali di tubuh dan akan berbahaya jika tidak segera ditangani dan bisa berbagai penyakit pada tubuh.

Salah satu dari bertambahnya kolesterol di tubuh adalah pola makan yang sangat tidak sehat. Apalagi memasuki Idulfitri akan banyak sekali makanan yang mengandung kolesterol tinggi yang perlu Anda hindari atau kurangi untuk menekan tingginya kolesterol yang ada di tubuh Anda. 

Ada beberapa gejala atau cara untuk mengetahui kadar kolesterol di dalam tubuh anda itu tinggi, salah satunya mengetahui dari kaki. Sebab, ketika kadar kolesterol naik dalam darah ke tingkat yang ekstrim, akan mempengaruhi tendon Achilles kaki Anda. Pada akhirnya, hali ini dapat menyebabkan gejala yang terlihat di kaki Anda.

Mengutip dari Times Of India, kenali gejala kolesterol yang terlihat di kaki:

1. Sakit pada Kaki

Ketika arteri kaki Anda tersumbat, darah kaya oksigen dalam jumlah yang cukup tidak mencapai bagian bawah atau kaki Anda. Hal ini akan membuat kaki Anda terasa berat dan lelah. Kebanyakan orang dengan kadar kolesterol tinggi mengeluhkan rasa sakit yang membakar di tungkai bawah,  terutama dirasakan ketika orang tersebut berjalan, bahkan untuk jarak yang kecil.

2. Kram pada Kaki

Kaki yang tegang atau kram saat tidur adalah gejala umum lainnya dari kadar kolesterol tinggi yang merusak arteri tungkai kaki. Kram atau kejang sebagian besar dirasakan di tumit, kaki depan, atau jari kaki dan kondisi ini bisa lebih buruk ketika sedang tidur atau pada saat malam hari.

3. Perubahan Warna pada Kulit dan Kuku Kaki

Penurunan aliran darah juga dapat mengubah warna kuku kaki dan kulit. Itu terjadi karena sel-sel tidak mendapatkan nutrisi yang tepat karena penurunan aliran darah yang membawa nutrisi dan oksigen. Kulit akan mengkilap dan kencang dan kuku kaki bisa menebal dan tumbuh perlahan.

4. Kaki Terasa Dingin

Kaki pengidap kolesterol tinggi akan cenderung terasa akan dingin ketika dipegang meskipun sedang memasuki musim panas sekali pun. Hal ini dapat terjadi karena sirkulasi oksigen yang mengalir ke Kaki tidak berjalan dengan semestinya dan terhalang oleh kolesterol.

Dengan keempat gejala kolesterol tinggi ini memungkinkan Anda akan lebih memahami dan menjalankan kehidupan sehat untuk kedepannya. Ketika memulai kehidupan sehat, tentu beberapa makanan ada yang memiliki fungsi untuk menurunkan kadar kolesterol didalam tubuh.

Ini 7 makanan yang cocok dikonsumsi untuk mengurangi kolesterol di tubuh Anda:

1. Gandum

2. Kacang Polong

3. Bhindi

4. Kacang

5. Polong-polongan

6. Kedelai

7. Ikan Kaya Omega 3

Namun perlu diperhatikan, selain mengkonsumsi makanan tersebut Anda juga harus berolahraga setiap hari, tidak merokok dan mempertahankan berat badan yang optimal dapat melakukan beberapa hal lain yang dapat membantu dalam mengelola kadar kolesterol.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro